Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan
BanjarmasinTRI BANJAR

Waspadai DBD, Jaga Kebersihan Lingkungan

×

Waspadai DBD, Jaga Kebersihan Lingkungan

Sebarkan artikel ini
Hal 9 3 KLm Rumah Sakit Ansyari Saleh
32 KASUS- Inilah sepanjang januari 2024, jumlah pasien DBD yang dirawat mencapai 32 kasus. (KP/Mardianto)

Banjarmasin, KP – Wakil Ketua Komisi IV DPRD Banjarmasin Arufah Arif mengingatkan masyarakat, agar meningkatkan kewaspadaan terhadap penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) dan diare dalam menghadapi musim hujan saat ini.

Kepada {KP} Kamis (2/2/2024) ia mengatakan, musim penghujan bisa mengakibatkan melonjaknya penderita penyakit DBD dan diare.

Baca Koran

]“ Dua penyakit ini yang harus terus diwaspadai warga dan puskesmas juga kita harapkan melakukan upaya antisipasi,” ujar Arufah Arif.
M
enurutnya dua jenis penyakit yang umumnya diderita anak-anak ini memang sering terjadi di Kota Banjarmasin dan biasanya jumlah penderitanya meningkat pada waktu peralihan musim dari kemarau ke musim hujan atau sebaliknya.

Mengatasi penyakit ini Arufah Arif meminta Pemko Banjarmasin melalui Dinas Kesehatan terutama melalui puskesmas melakukan monitoring terhadap lingkungan warga.

Menurutnya monitoring diperlukan untuk mengantisipasi ancaman berbagai penyakit pada saat musim hujan,sekaligus agar tidak sampai mewabah atau kejadian luar biasa (KLB) seperti penyakit DBD.

Selain melakukan monitoring kata wakil ketua komisi diantaranya membidangi masalah kesehatan ini juga menghimbau , masyarakat meningkatkan dalam menjaga kebersihan di lingkungan masing-masing.

“ Sebab dari data yang dirilis Dinas Kesehatan menyebutkan, dari dua jenis penyakit itu paling banyak DBD yang menyerang warga,” katanya.

Disebutkan, lonjakan terkena penyakit DBD pada saat musim hujan biasanya dimulai pada bulan Desember hingga Februari.

Sementara itu dilaporkan kasus penderita DBD dalam dua bulan terakhir ini mengalami peningkatan. Bahkan sudah ada puluhan pasien yang menjalani perawatan di RSUD Sultan Suriansyah Banjarmasin.

Berdasarkan data RSUD Sultan Suriansyah pada Desember 2023 lalu ada 19 pasien yang menjalani perawatan karena DBD, sedangkan sampai Januari 2024 jumlahnya menjadi 32 orang pasien. (nid/K-3)

Baca Juga :  Dewan Minta SKPD Siapkan Pelaksanaan Program Kerja
Iklan
Iklan