Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan
Kalsel

Generasi Milenial Diajak Bersinergi Majukan Balangan

×

Generasi Milenial Diajak Bersinergi Majukan Balangan

Sebarkan artikel ini
Hal 2 Bal 3 klm
BANTUAN SOSIAL - Ke masyarakat diberikan Anggota DPRD Balangan Norsita Maulida. (KP/Ist)

Balangan, Kalimantanpost.com – Harmonisasi serta sinergi antara generasi milenial dengan pemerintah daerah menjadi kunci sukses membangun kabupaten Balangan menuju kabupaten maju dan berdaya saing.

Norsita Maulida salah satu srikandi DPRD Balangan periode 2024-2029 mengajak dan mendorong generasi milenial untuk bersinergi dalam memajukan Kabupaten Balangan melalui berbagai kegiatan yang positif.

Baca Koran

“Para generasi milenial saat ini juga turut memegang peran penting dalam memajukan suatu daerah, terutama dalam berkegiatan positif seperti melaksanakan aksi-aksi sosial dan lainnya,” ujar politisi muda PAN Balangan saat melakukan kegiatan sosial, baru-baru tadi.

Lida sapaan akrabnya yang juga merupakan bagian dari generasi milenial mengatakan, melalui kegiatan yang positif dan ide-ide kreatif dari para generasi muda atau millenial nantinya dapat memajukan daerah terutama membawa ke meja pengambilan keputusan dari pemangku kepentingan (stakeholder) terkait.

“Generasi milenial menjadi tulang punggung bagi daerah, karena ditangan kita para generasi muda masa depan daerah akan kita teruskan,” tegasnya.

Dia juga berkomitmen dengan dilantiknya sebagai wakil rakyat yang duduk di kursi anggota DPRD Balangan, akan selalu mendukung kegiatan kepemudaan yang bersifat positif dalam rangka memajukan daerah.

“Apapun kegiatan para anak muda, sebagai anggota dewan akan selalu saya dukung asalkan kegiatan tersebut sifatnya positif dan dapat membantu dalam memajukan daerah,” imbuhnya. (srd/K-6)

Baca Juga :  Prof Ridhahani Sebut Akhir Januari Tim Akan ke Tabalong, Terkait Kelola Tambang Eks Adaro
Iklan
Iklan