Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
BanjarbaruTRI BANJAR

8199 Warga Banjarbaru Menerima BPNT

×

8199 Warga Banjarbaru Menerima BPNT

Sebarkan artikel ini

Banjarbaru, KP – Walikota Nadjmi Adhani meluncurkan penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) di Kota Banjarbaru. Peluncuran dilakukan di halaman Kantor Camat Banjarbaru Selatan, Kamis (22/11).

BNPT ini adalah program dari Kementerian Sosial untuk masyarakat penerima manfaat melalui mekanisme uang elektronik, sebagai bantuan sosial di bidang pangan, menggantikan program Raskin.

Baca Koran

Uang elektronik ini berupa tabungan dan kartu ATM yang menjadi media penyaluran bantuan pemerintah sebesar Rp110.000 setiap bulan. Pemerintah bekerjasama dengan himpunan Bank Negara menyalurkan bantuan/subsidi secara non tunai ini. Tujuannya untuk mempermudah pengontrolan, pemantauan dan mengurangi penyimpangan.

Di Kota Banjarbaru, program BPNT disalurkan oleh BRI yang telah menyiapkan dukungan berupa 1 kantor cabang pembantu di KCP A Yani, 7 kantor BRI unit serta 10 unit e-warung dan 29 agen BRIlink yang tersebar di Banjarbaru, dimana masyarakat bisa membeli kebutuhan pangannya, seperti seperti beras, gula dan telur.

Menurut Nadjmi Adhani, penerima BPNT di Banjarbaru sebanyak 8199 keluarga penerima manfaat. Dia pun berharap bantuan ini dapat mengurangi beban pengeluaran serta memberikan nutrisi yang seimbang kepada Keluarga Penerima Manfaat.

“Apalagi sebagian keluarga tersebut juga menerima bantuan Program Keluarga Harapan (PKH),’’ katanya.

Nadjmi berpesan agar kartunya disimpan baik-baik, dipergunakan sebaik-baiknya dan tidak disalahgunakan. Dia ingin masyarakat yang memerlukan benar-benar bisa terbantu dan tercukupi kebutuhan pangannya.

“Inilah tugas pemerintah membantu masyarakat, untuk melayani masyarakat, karena pemerintah adalah pelayan dan abdi masyarakat. Semoga bermanfaat, membawa kebaikan bagi kehidupan kita,’’ ucapnya. (wan/K-5)

Baca Juga :  Pj Wali Kota Banjarbaru Pastikan Logistik Lancar dan PSU Pilwali 2024
Iklan
Iklan