Banjarmasin, KP – Trio Motor Kalselteng Banjarmasin salah satu dealer R2 yang rajin dilapangan kampanyekan safety ridding. Bahkan disela satu kegiatan yang menarik perhatian pengunjung Lapangan Murjani Banjarbaru adalah kegiatan Safety Riding Competition yang diadakan oleh PT Trio Motor selaku Main Dealer Honda wilayah Kalimantan dalam rangkaian Honda Premium Matic Day 2018.
“ Alhamdulillilah ada 40 orang peserta yang berasal dari komunitas dan pengunjung yang berhadir berbondong-bondong untuk mengikuti kompetisi skill berkendara ini tentunya ada berbagai rintangan mulai dari zigzag course dan narrow plang menguji keseimbangan dan kestabilan peserta saat berkendara,” kata Adnan Kamal Instruktur Safety Ridding PT Trio Motor kepada wartawan disela kegiatan kemaren pagi.
Adnan Kamal, selaku Instruktur Safety Riding PT Trio Motor menambahkan bahwa kegiatan Safety Riding Competition memang di design untuk mengasah keterampilan berkendara baik komunitas maupun konsumen sepeda motor Honda di Bumi Antasari ini.
“ Kegiatan tentu ini menjadi wadah positif tentunya bagi anak muda ketimbang menggelar balapan liar yang berbahaya yang kerap dilakukan di jalan raya,” lanjutnya.
Selain Safety Riding Competition, PT Trio Motor juga mengadakan serangkaian kegiatan lainnya seperti Dance Competition, Beauty Class dan lomba modifikasi Honda PCX yang bertajuk PCX Dress Up.
Disebutkan, selama kegiatan berlangsung ada beragam penawaran menarik jugadisiapkan oleh PT Trio Motor untuk pengunjung yang datang, mulai dari service murah, cashback sampai dengan Rp 1,2 juta untuk pembelian skuter matic Honda, hingga door prize undian umroh berpasangan untuk konsumen Honda yang melakukan pembelian di bulan November 2018 ini.
Dan konsumen Honda dari Dealer Intan Motor Lestari beruntung, ibu Rotali Tri Hastuti keluar sebagai pemenang undian umroh berpasangan jelang tautu tahun 2018 ini,” jelas Adman K.
Johan salah peserta juara I menjelaskan, pihaknya memberikan apresiasi kepada manajemen Honda yang rajin mengkampanyekan keselatan berkendara yang baik dan benar selama dijalan raya.
Ia tahun ini mencoba mengikuti kompetisi safety ridding dengan berlatih sebelumnya bersama komunitasnya di Banjarbaru jadi ia dan teman-teman benar-benar mempersiapkan lomba ini jauh-jauh hari, dan Alhamdullilah menjadi juara I dengan waktu tercepat dengan pelanggaran paling sedikit. (hif/K-7)