Banjarbaru, KP – Wakil Walikota Darmawan Jaya Setiawan menghadiri Majelis Dzikir, Maulidurrosul SAW dan Haul Akbar Banjarmasin yang digelar di Masjid Baitul Ma’mur Jalan Sukamara Landasan Ulin Utara Kecamatan Liang Anggang, kemarin.
Hadir dari TNI, Polri, camat dan lurah serta warga Kota Banjarbaru.
Wawali Darmawan Jaya menyampaikan rasa syukur bisa menghadiri Haul Akbar Maulid Rasulullah SAW, majelis dzikir, majelis manaki, majelis ilmu tersebut. Menurutnya kegiatan seperti ini sekaligus menjadi tempat silaturrahim.
“Insya Allah membawa keberkahan bagi kita semua dan tentu Pemko Banjarbaru sangat mengapresiasi kegiatan religius ini, karena sesuai dengan program dan lima karakter yang ingin dibangun,’’ katanya.
Yakni mewujudkan masyarakatnya religius, berbudi pekerti luhur, cinta tanah air, cinta lingkungan, kemudian kemandirian. Insya Allah juga mengajarkan kita semakin beriman dan bertakwa kepada Allah SWT.
“Kami harap kegiatan ini sering dilaksanakan dan mampu mengajarkan kita akhlak yang mulia serta menjadikan masyarakat Banjarbaru memiliki karakter kuat,’’ tandasnya.
Lewat Haul Akbar, tambahnya, adalah bentuk akhlak kita, akhlak yang baik kepada para wali-wali Allah, para habaib, kemudian mengirimkan doa kepada guru-guru kita, orang tua, sesama umat muslim, Insya Allah ini membawa keberkahan. (wan/K-5)