Kasongan, KP- Bupati Katingan Sakariyas melakukan pengecekan terhadap sejumlah harga bahan pokok di Kota Kasongan Kabupaten Katingan, Rabu (4/12) kemarin.
” Tujuan saya ke pasar tradisional Kasongan ini guna memastikan stok kebutuhan bahan pokok dan harga sembako tetap stabil,” kata Sakariyas.
Menurutnya, kebiasan menjelang natal dan tahun barun, kebutuhan sejumlah bahan pokok cenderung naik sehingga perlu dilakulan pengecekan kenaikan sejumlah bahan pokok itu apa masih sesuai standar saja dan stok mencukupi.
” Yang jelas Saya berharap kebutuhan pokok masyarakat ini harus stabil dan ketersedian barang cukup.”ujarnya.
Disisi lain, pemkab Katingan melalui pihak TP-PKK bekerjasama dengan Dinas Perindagkop dan UMKM untuk menggelar pasar murah guna membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok, terutama menjelang natal dan tahun baru.
Sementara Kadis Perindagkop dan UMKM Katingan, H.Saptul Anwar saat mendampingi Bupati melakukan pengecekan terhadap sejumlah harga -harga kebutuhan pokok mengungkapkan, memang ada kenaikan harga kebutuhan pokok namun stok stok kebutuhan pokok tetap stabil.
” memang ada kenaikan harga kebutuhan pokok masyarakat sedikit -sedikit seperti telur, ayam, bawang dan cabe tetapi itu masih dalam batas wajar dan stok aman,” timpalnya. (Isn/K-8)