Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Kabar BanuaTapin

DPRD Tapin Dukung Rencana Pemkab Bangun Rumah Sakit Baru

×

DPRD Tapin Dukung Rencana Pemkab Bangun Rumah Sakit Baru

Sebarkan artikel ini
hal 16 Tapin 35 klm 8
DPRD TAPIN - Gelar konfrensi pers dengan para wartawan di daerah ini mengangkat isu pembangunan dan perkembangan daerah kabupaten Tapin yang lagi viral di masyarakat. (KP/Ist)
Kop Tapin

Rantau, KP – DPRD kabupaten Tapin siap berikan dukungan kepada Pemerintah kabupaten (Pemkab) Tapin 8untuk membangun rumah sakit baru.

Dukungan ini dinyatakan langsung oleh ketua DPRD kabupaten Tapin H. Yamani, S.Ak Kamis (23/1) kemarin saat menggelar konfrensi pers di hadapan wartawan di gedung DPRD Tapin.

Baca Koran

Menurut H. Yamani kedepan keberadaan rumah sakit di daerah ini sangatlah diperlukan mengingat kondisi rumah sakit Datu Sanggul Rantau kini sudah tidak mampu lagi untuk menampung masyarakat kabupaten Tapin untuk berobat.

“ Dalam hal pembangunannya kami siap saja apakah diserahkan kepada pihak ketiga atau investor lainnya, asalah sesuai aturan,” ungkapnya.

Sementara itu anggota lainnya yang hadir dalam kesempatan itu H. Ihwannudin Husin, SE. SH menambahkan bahwa dukungan Dewan dalam pembangunan rumah sakit baru ini diharapkannya tidak hanya fisiknya saja namun juga SDM nya juga agar dapat dibenahi dan disiapkan lebih baik lagi.

“Mengingat keberadaan rumah sakit tidak hanya fisiknya saja yang bagus namun juga segi pelayanan dan SDMnya harus diperhatikan,” ungkapnya.

Konfrensi pers yang digelar oleh jajaran DPRD kabupaten Tapin ini merupakan terobosan baru mengingat DPRD adalah merupakan perwakilan rakyat maka untuk itu perlu secepatnya menyampaikan informasi kepada masayarakat diantaranya melalui media yang ada di daerah ini.

“Maka untuk itu kita perlu kerjasama dan kemitraan dengan jajaran pers di daerah ini,” tambah H. Yamani.

Selain banyak informasi yang perlu disampaikan dan diberitakan kepada masyarakat Tapin, menurut H. M. Rian Jaya anggota dewan lainnya keberadaan wartawan sangat membantu tugas-tugas anggota dewan dan jajaran pemerintahan di daerah ini.

“Karena itu kerjasama ini tetap dijalin sehingga komunikasi kita isa terjalin dengan baik,” ungkapnya.

Baca Juga :  Ratusan Santri TPA Tapin Meriahkan Semarak 1 Muharram 1447 Hijiriah

Menurut HM. Rian Jaya, bahwa kinerja dewan tidak hanya sebagai lembaga mitra kerja pemerintah daerah namun juga wakil rakyat yang bisa menyuarakan dan mengayomi kehendak dan kemauan rakyatnya baik menyangkut perbaikan jalan, jembatan, sekolah maupun fasilitas kesehatan dan lainnya.

Sedangkan H. Midpay Syahbani salah seorang pimpinan Dewan juga berharap keberadan wartawan di daerah ini jadi mitra kerja jajaran DPRD Tapin, oleh karena dalam setiap kesempatan baik dalam resis atau bentuk lainnya akan diajak dan diikut sertakan kelapangan untuk turun kemasyarakat bersama anggota dewan.

Konfrensi pers yang digelar oleh DPRD kabupaten Tapin kali ini dihadiri pimpinan dewan yaitu ketua DPRD Tapin H. Yaman, wakil ketua H. Midpay Syahbani dan H. Sulaiman Noor dan didampingi Sekretaris Dewan Drs. H. Mahyudin serta sejumlah anggota dewan kabupaten Tapin lainnya. (ari/K-6)

Iklan
Iklan