Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Martapura

Dinsos Banjar Siapkan Bantuan Sosial untuk Masyarakat

×

Dinsos Banjar Siapkan Bantuan Sosial untuk Masyarakat

Sebarkan artikel ini
IMG 20200416 125643

Martapura, KP – Kadis Sosial Banjar H Ahmadi mengungkapkan, pihaknya sudah melakukan langkah-langkah, upaya dalam rangka penanganan Covid-19 di Kabupaten Banjar.


”Kami telah meningkatkan bantuan program sembako menjadi 200 ribu per Keluarga Penerima Manfaat (KPM) per bulan hingga Desember depan,” tandas Ahmadi.

Baca Koran


Dinas Sosial, lanjutnya, juga melakukan percepatan penyaluran bantuan keluarga harapan. Sementara Kementerian Sosial menyediakan pula cadangan beras untuk Kabupaten Banjar sebesar 100 ton dalam se tahun.


”Diantaranya bagi masyarakat yang terkena dampak atau positif, orang dalam pemantauan (ODP), pasien dalam pemantauan (PDP), yang berada dalam zona merah, zona karantina serta penyandang disabilitas,” katanya.


Ditambahkan mantan Kasatpol PP Banjar ini, pihak Kementerian Sosial juga memberikan santunan kepada ahli waris yang keluarganya meninggal akibat virus Corona sebesar Rp15 juta per jiwa.


”Kami juga siap memberikan dukungan 100 APD (alat pelindung diri) untuk diserahkan kepada Dinas Kesehatan dan Rumah Sakit Ratu Zalecha Martapura sebagai garda terdepan penanganan Covid-19 di Kabupaten Banjar,” katanya.


Tidak lupa Ahmadi juga memberikan imbauan, menurutnya salah satu kunci penting penanganan COVID-19 adalah dukungan seluruh masyarakat terhadap upaya pemerintah terkait imbauan protokol kesehatan, seperti rajin mencuci tangan, menggunakan masker, disipilin physical/social distancing.


”Serta menerapkan pola hidup bersih dan sehat (PHBS),” pungkasnya. (wan/KPO-1)

Baca Juga :  Raperda Perubahan APBD, Bupati Jawab Pemandangan Umum Fraksi
Iklan
Iklan