Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Hulu Sungai Tengah

Cegah COVID-19, Wakil Bupati HST Galakkan Sosialisasi Covid-19

×

Cegah COVID-19, Wakil Bupati HST Galakkan Sosialisasi Covid-19

Sebarkan artikel ini
IMG 20200609 WA0121 scaled

Barabai, KP – Cegah COVID-19, Wakil Bupati Hulu Sungai Tengah, Berry Nahdian Forqan didampingi Camat Batu Benawa H Jamhari, Kepala BPBD Budi Hariyanto, Pembakal Aluan Mati Gafuri, Kapolsek Batu Benawa, Danramil Batu Benawa dan KUA Batu Benawa melakukan sosialisasi di Desa Aluan Mati, Senin (8/6/2020).

Kalimantan Post

Wakil Bupati HST, Berry Nahdian Forqan gencar memberikan arahan pada acara sosialisasi covid -19 bagi relawan masyarakat di desa Aluan Mati dan para relawan Gugus Tugas Penanganan COVID-19 di Kabupaten HST.

Ia juga melakukan sosialisasi penanganan covid -19, bagaimana wabah virus ini bisa ditangani dan tidak akan meluas, selain itu tingkatkan kerjasama dengan masyarakat agar tidak berkumpul dengan orang banyak termasuk jangan mendatangi/mengadakan kegiatan perkumpulan di tempat wisata guna mencegah penyebaran virus corona.

“Kegiatan sosialisasi ini merupakan salah satu wujud kepedulian pemerintah daerah kabupaten Hulu Sungai Tengah kepada masyarakat di Bumi Murakata agar terhindar dari terjangkitnya COVID-19 yang saat ini penyebarannya semakin meluas,” katanya.

Menurutnya, guna mengantisipasi serta memutuskan persebaran COVID-19 bisa dilakukan dengan menerapkan pola hidup bersih dan sehat, selalu mencuci tangan pakai sabun, memakai masker jika ke luar rumah, serta menjaga jarak fisik serta selalu menjaga kesehatan dan meningkatkan imunitas tubuh, disamping berpikiran positif dan tidak panik namun tetap waspada.

“Tetap menjaga pola hidup bersih dan sehat, termasuk cuci tangan dengan sabun, serta rajin menggunakan masker ini untuk mengantisipasi penyebaran virus corona ini,” tambahnya saat berdialog dengan masyarakat.

Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan masker secara simbolis yang diterima oleh masyarakat selaku relawan covid-19 guna pencegahan COVID-19 di Desa Aluan Mati Kecamatan Batu Benawa.

“Semua petugas relawan covid-19 tetap waspada dan memeriksa setiap orang yang keluar masuk di Kecamatan Batu Benawa guna untuk mencegah agar wabah Corona ini tidak sampai menyebar di desa kita ini. Apalagi, baru- baru ini terdapat 2 orang dari nakes dan 3 orang dari Kecamatan BAT yang dinyatakan positif terkena covid-19,” ujar Berry.

Baca Juga :  Wujud Kepedulian Lingkungan, Kodim 1002/HST Tanam 200 Pohon di Pengambau Hilir Luar

Selanjutnya, Camat Batu Benawa H Jamhari memberikan arahan menginformasikan pelayanan satu pintu di kecamatan Batu Benawa. Dikatakannya, kemarin sudah di adakan patroli keliling memberikan informasi-informasi tentang covid-19. Ia juga membagikan masker pada masyarakat yang ada di sekitar kecamatan Batu Benawa. (ary/KPO-1)

Iklan
Iklan