Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
AdvertorialKalsel

Paman Birin dan Forkopimda Gelorakan Budaya Hidup Sehat

×

Paman Birin dan Forkopimda Gelorakan Budaya Hidup Sehat

Sebarkan artikel ini
1 35 klm ADV Bersepeda scaled

OLAHRAGA bersepeda sudah menjadi rutinitas Gubernur Kalimantan Selatan, H Sahbirin Noor.

Kali ini Gubernur yang akrab disapa Paman Birin, bersepeda santai bersama dengan Forkopimda Kalsel, start di rumah dinas kediaman Gubernur Kalsel, Jumat (19/6) lalu.

Kalimantan Post

Menurut Gubernur Kalsel, ada banyak manfaat aktivitas sepeda.

Selain menyehatkan jasmani, juga mengurangi pencemaran lingkungan.

“Selain tergolong olahraga yang murah dan mudah dilakukan, aktifitas sepeda kita ini juga menggelorakan kepada masyarakat agar selalu menerapkan budaya hidup sehat.

Apalagi di tengah pandemi seperti ini, kita semua harus rajin berolahraga dan meningkatkan kualitas imun tubuh kita,” ujar Paman Birin sesaat sebelum memulai start.

Gubernur juga mengajak masyarakat untuk membiasakan bersepeda dalam beraktivitas sehari – hari menuju Kalsel sehat.

“Harapannya selain tetap sehat, juga tetap menjaga keselamatan dan patuhi aturan lalu lintas saat bersepeda,” ucapnya.

Rute yang di tempuh Paman Birin dari Mahligai Pancasila sampai luar kota Bjm, tepatnya Jalan A Yani Km 13 kemudian berbalik arah menuju Kota Banjarmasin hingga di Mahligai Pancasila.(adv/K-2)

Baca Juga :  Komjen Winarto Jabat Inspektur Utama di KLH RI
Iklan
Iklan