Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Banjarbaru

DKP3 Bantu Perternak Terdampak Covid-19

×

DKP3 Bantu Perternak Terdampak Covid-19

Sebarkan artikel ini
Hal 10 3 Klm BJB Penyerahan bantuan ternak1
BANTUAN TERNAK – Kegiatan penyerahakan bantuan ternak, pakam ternak dan vitamin ternak Kepada warga Kelurahan Landasan Ulin Tengah.

Banjarbaru,KP – Pemerintah Kota Banjarbaru melalui Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan Kota Banjarbaru dan juga UPT BPP Liang Anggang menyerahkan bantuan ternak ayam dan itik serta pakan ternak dan juga vitamin ternak kepada masyarakat yang terdampak pandemi Covid 19 di wilayah Kecamatan Liang Anggang.

Adapun jumlah bantuan tersebut sebanyak 2000 hewan ternak dan pakan juga vitamin ternak yang diperuntukan kepada warga Banjarbaru, yang terdampak pandemik Covid-19 agar bisa memulihkan kondisi perekonomian warga, Rabu(01/07/2020).

Baca Koran

Bantuan ternak ayam dan itik serta pakan ternak dan juga vitamin ternak. Untuk masyarakat di Kelurahan Landasan Ulin Utara ada 13 KK (Kepala Keluarga) untuk ternak itik ada 12 KK dan 1 KK ternak ayam.

Kelurahan Landasan Ulin Barat 10 KK ternak ayam, Kelurahan Landasan Ulin Selatan 36 KK ternak itik sedangkan Landasan Ulin Tengah ada 26 KK (Kepala Keluarga) untuk ternak itik ada 11 KK dan 15 KK ternak ayam. Dengan total ayam dan itik yang diserahkan sebanyak 850 ekor. Sedangkan vitamin untuk ternak 1 bungkus per-KK serta pakan ternak 35 Kg per-KK.

Bantuan secara simbolis diserahkan oleh Kabid Peternakan DKP3 Banjarbaru Mewakili Pemerintah Kota Banjarbaru, dan didampingi Kelompok Jabatan Fungsional Bagian Sumber Daya Manusia Balai Penyuluhan Pertanian (KJF SDM BPP) Liangg anggang, Sugiyo.

“Kami berharap agar bantuan ini dapat bermanfaat untuk masyarakat dan bisa memulihkan perekonomian warga yang terdampak pandemik ini,” ujar Sugiyo. (dev/K-3)

Baca Juga :  Rakor Perdana, Wali Kota Banjarbaru Lisa Halaby Paparkan Visi EMAS dan 100 Hari Kerja
Iklan
Iklan