
Barabai, KP – HA Chairansyah sangat menyambut baik kedatangan Ikatan Keluarga Pondok Modern (IKPM) Gontor Cabang Kalsel.
“Selama ini juga IKPM Gontor Cabang Kalsel sangat berkontribusi juga ikut mendukung visi misi Kabupaten Hulu Sungai Tengah yaitu Barabai Agamis, Mandiri, Sejahtera dan bermartabat” kata H.A.Chairansyah di kediamannya. Kamis 9/7.
HA Chairansyah mengakui hubungan Pemerintah Kab HST dengan semua lapisan masyarakat termasuk dari kalangan pesantren harus terjalin baik dalam upaya bersama untuk pembangunan.
“Wujud tanggung jawab pemerintah dengan menjaga silaturahmi bersama masyarakat termasuk IKPM Cabang Kalsel” ungkap Bupati
Selaku Bupati dirinya mengakui menjadi bagian yang tidak terpisah dari masyarakat dengan adanya silaturahim tersebut dapat dikatakan sebagai bentuk cerminan keharmonisan Pemerintah Daerah termasuk mempererat hubungan personal sesama masyarakat.
Lingkungan pesantren dengan alumni yang tersebar di wilayah Kabupaten Hulu Sungai Tengah diharapkan mampu mendorong terbentuknya pembangunan karakter ditengah kehidupan masyarakat.
“IKPM Gontor dapat menjaga keseimbangan hubungan sesama manusia dan akhlakul karimah dengan jalinan kebersamaan guna ciptakan suasana aman, damai, kunci sukses untuk HST,” kata Bupati.
Sementara itu, Sekretaris IKPM Gontor cabang Kalsel, Muhammad Irsyad menyampaikan ucapan terima kasih atas perhatian Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah atas segala bantuan dan fasilitas yang telah diberikan dalam rangka mensukseskan kegiatan perpulangan kembali para Santri dan Guru serta pemberangkatan para calon pelajar ke Pondok Modern Darussalam Gontor Ponorogo.
Selanjutnya Muhammad Irsyad menyampaikan Keberadaan IKPM merupakan wadah bagi Alumni Gontor untuk saling mendukung dalam berbagai kegiatan termasuk pada tataran gerak dunia usaha termasuk berkiprah dalam dunia pendidikan dengan membangun pondok pesantren oleh Alumni Gontor sebagai upaya mengamalkan ilmu serta peran membantu pemerintah mencetak generasi yang beriman, berilmu dan berakhlak mulia.
Acara silaturahmi diakhiri dengan penyerahan Piagam Penghargaan dari Sekretaris IKPM Gontor Muhammad Irsyad kepada Bupati Hulu Sungai Tengah H.A.Chairansyah. (adv/ary/K-6)