Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Space Iklan
Space Iklan
Space Iklan
Hulu Sungai Utara

Enam Hari Menghilang, Seorang Pemuda Ditemukan Meninggal di Atas Pohon

×

Enam Hari Menghilang, Seorang Pemuda Ditemukan Meninggal di Atas Pohon

Sebarkan artikel ini
IMG 20200918 205829


Amuntai, KP – Seorang Pemuda berusia 25 tahun diketemukan dalam keadaan tidak bernyawa di sebuah areal perkebunan di Desa Kandang Halang RT 04 Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) setelah menghilang selama enam hari.


Korban diketahui bernama Radi warga Desa Kandang Halang, Kecamatan Amuntai Tengah. Korban diketahui berkebutuhan khusus sejak lahir ditemukan dalam keadan tidak bernyawa pada Kamis, (17/9) sekitar pukul 16.00 wita.

Iklan


Selama enam hari korban dicari warga sekitar karena tidak terlihat seperti biasa. Namun setelah ditemukan di hutan perkebunan Desa Kandang Halang dengan kondisi sudah membusuk. Diperkirakan korban meninggal selama beberapa hari.


Kondisi korban saat ditemukan berada di atas pohon, dengan kaki sebelah terjepit dan sebelahnya menjutai. Di atas pohon tersebut terlihat ada layang-layang.
Kapolres HSU AKBP Afri Darmawan SIK SH MH melalui Kasat Reskrim Iptu Andi Pattinasarani, mengungkapkan kaki korban sebelah kiri terjepit disela-sela pohon dan kaki kanan kanan dan badan menjuntai ke arah tanah dengan keadaan korban sudah membusuk.


“Saat ditemukan tadi posisi korban dengan kaki sebelah terjepit, dan sebelahnya menjuntai. Dan kondisi sudah membusuk”, ungkapnya.


Korban tidak pulang kerumah sejak hari Sabtu tanggal 12 September 2020. Selanjutnya dilakukan pencarian oleh warga masyarakat bersama tim relawan gabungan HSU dan ditemukan korban sudah meninggal dunia. Selanjutnya korban dibawa ke RSUD Amuntai untuk dilakukan visum mayat.


Terkait penemuan ini Polisi langsung mendatangi dan olah TKP oleh Tim Inafis Polres HSU yang dipimpin oleh Kasat Reskrim.
Andi menambahkan berdasarkan keterangan, korban diduga adalah berkebutuhan khusus / keterbelakangan mental sejak lahir, berbicara juga kurang fasih. Diatas pohon dimana korban ditemukan terdapat layang – layang yang menyangkut.


“Terkait dengan penyebab meninggalnya korban masih dalam lidik,” beber Kasat.(ogi/KPO-1)

Iklan
Space Iklan
Iklan
Ucapan