Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Olahraga

Dispora Kalsel Apresiasi Green Yakin Soccer Field

×

Dispora Kalsel Apresiasi Green Yakin Soccer Field

Sebarkan artikel ini
13 2klm ronny sb jpg
Manajer Green Yakin, Rony SB. (Kp/nafarin fauzy)

Banjarmaain, KP – Keberadaan Green Yakin Soccer Field di Jl A Yani Km 10.200 Kertak Hanyar, mendapat sambutan luar biasa. Bahkan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalsel mengapresasi lapangan yang dibangun pengembang PT Awang Sejahtera Permai (ASP) menggunakan rumput standard internasional tersebut.

Tingginya animo pengguna lapangan, Green Yakin Mini Soccer Field tak mampu menampung peminat dari klub yang ada di daerah. Perhelatan Pekan Olahraga Pelajar (Popda) Kalsel 2020 cabang sepakbola pun dilaksanakan di lapangan milik tokoh olahraga banua, H Anwar Hadimi.

Kalimantan Post

“Kami sangat mengapresiasi dibangunnya Green Yakin Soccer Field. Letaknya strategis dan fasilitasnya sangat mendukung dengan rumput bertaraf internasional,” ungkap Kepala Dispora Kalsel, H Hermansyah usai menyaksikan final sepakbola Popda Kalsel yang dimenangkan Banjarmasin atas Banjar (3-0).

Keberadaan Green Yakin Soccer Field, lanjutnya, sangat membantu dalam upaya pembinaan dan pengembangan sepakbola di daerah. “Kini mulai bermunculan tim sepakbola dari berbagai daerah yang latihan secara rutin di lapangan ini. Malah ada yang bisa main di malam hari,” jelasnya.

Semakin banyaknya tim yang latihan, sambungnya, membuka lebar peluang lahirnya pesebakbola handal Banua. “Yang jelas, tim sepakbola semakin marak latihan dan ini sangat mendorong kemajuan sepakbola di Kalsel,” terang Hermansyah yang juga penggemar berat olahraga sepakbola.

Manajer Green Yakin Soccer Fields, Rony Setia Budi menyebutkan, banyak tim yang tidak bisa tertampung karena jadwal siang dan malam sudah penuh. “Terlebih ada promo akhir tahun sejak September sebesar 30 persen. Peningkatan pengguna lapangan juga terjadi usai penerapan new normal,” bebernya seraya menyebutkan, juga menyiapkan ruangan VIP yang bisa disewa.

Tim yang menggunakan lapangan, ditambahkannya, berasal dari Banjarmasin, Banjarbaru, Banjar, dan Pelahari. “Ada juga yang datang dari hulu sungai. Termasuk atlet rugby Banjarmasin dan Banjarbaru yang latihan di sini,” ucapnya.

Baca Juga :  Komunitas Volimania Gelar Kejuaraan Voli Putri U-21 se Kalsel, Banjarmasin Optimis Melaju ke Semifinal

Ditempat terpisah, salah satu pemain Allstar Kalsel Yuyu Rahmad Mulyana menyebutkan, sangat berterimakasih pada PT ASP yang menginvestasikan dana sangat besar dalam membangun beberapa fasilitas olahraga, seperti lapangan sepakbola Green Yakin, lapangan Upik Mini Soccver I dan II, Upik Futsal, serta GOR Borneo yang memiliki fasilitas lengkap berupa futsal, bola basket, tenis meja, bulutangkis dan juga catur.

‘’Selain itu PT ASP juga membangun Mini Water Boom di Komplek AMD Banjarmasin Utara yang lengkap dengan kolam renang standar,’’ kata Yuyu yang juga Kabid Pembudayaan Olahraga Dispora Kalsel.

‘’Apa yang sudah dilakukan pihak PT ASP merupakan sumbangsih besar bagi pemerintah provinsi, untuk mendukung program mengolahragakan masyarakat dan memasyarakatkan olahraga yang berguna bagi meningkatkan kesehatan dan kebugaran dan menambah daya tahan atau imunitas tubuh pada saat pandemic covid-19 seperti sekarang ini,’’ pungkas Yuyu Rahmat, penggemar berat sepakbola dan futsal yang tetap energik dalam usia lebih 50 tahun. (nets/nfr/k-9)

Iklan
Iklan