Iklan
Iklan
Iklan
Banjarmasin

Kadisdik Minta Siswa Jaga Kesehatan Selama Libur Semester

×

Kadisdik Minta Siswa Jaga Kesehatan Selama Libur Semester

Sebarkan artikel ini
Agus Totok Daryanto

Meski tak ada larangan siswa untuk berlibur pada akhir tahun, namun orangtua diminta tetap berhati-hati dalam mengajak anak liburan

BANJARMASIN, KP – Potensi ancaman penularan baru virus Corona (Covid-19) yang terjadi selama libur semester bagi siswa sekolah di Kota Banjarmasin membuat khawatir pihak Dinas Pendidikan (Dindik) Kota Banjarmasin.

Karenanya, Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Banjarmasin, Totok Agus Daryanto meminta pada para siswa untuk tetap menjaga kesehatan saat masa libur panjang di akhir tahun yang dihadapi nanti

Bahkan, pria dengan sapaan Totok itu pun meminta para orang tua jangan sampai lengah dan lupa untuk terus mengingatkan anaknya dalam menerapkan protokol kesehatan.

“Kita tekankan pada setiap siswa untuk tetap menjaga kesehatan dan mematuhi protokol kesehatan,” ucapnya pada awak media, Sabtu (25/11).

Meski pihaknya tak melarang siswa untuk berlibur pada akhir tahun, namun Totok meminta para orangtua untuk tetap berhati-hati dalam mengajak anak berlibur. Terlebih pada kawasan yang masih zona merah Covid-19.

“Kalau mereka ingin liburan, ya harus berhati-hati lah, jangan sampai sakit lagi di tahun ajaran berikutnya,” ujarnya singkat.

Sementara itu, Ketua Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) tingkat SMP Kota Banjarmasin, Saifuddin Juhri menyebut, bahwa lebih terkontrol keselamatannya saat berada di sekolah.

“Di sekolah anak lebih bisa kita awasi, kalau diluar siapa yang menjamin mereka untuk menerapkan protokol kesehatan dengan benar,” ungkapnya.

Maka dari itu, senada dengan Totok, Kepala Sekolah SMPN 10 Banjarmasin itu berharap agar orangtua bisa lebih protektif untuk menjaga anaknya dari potensi tertular Covid-19.

“Jangan sampai siswa jadi sakit sebelum memasuki pembelajaran pada awal desember nanti,” imbuhnya.

Untuk diketahui, siswa SMP di Banjarmasin pada Senin (30/11/2020) pekan depan sudah memasuki Ujian Akhir Semester (UAS).

Baca Juga:  Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan Haul ke-6 Ibunda Hj Nurhayati binti H Anang Dullah Berlangsung Khidmat

UAS tersebut digelar secara daring. Hal ini sesuai kesepakatan setelah adanya rapat evaluasi oleh Disdik bersama Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Kota Banjarmasin.

Usai melaksanakan ujian akhir tersebut, siswa bakal langsung dihadapkan dengan libur panjang.

Menurut rencana, mereka bakal masuk kembali pada 4 Januari 2021 mendatang dengan metode belajar tatap muka di masa transisi. (Zak/K-3)

Iklan
Iklan