Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Hukum & Peristiwa

Bhabinkamtibmas Sei Jingah Sambangi Warga Terdampak Banjir

×

Bhabinkamtibmas Sei Jingah Sambangi Warga Terdampak Banjir

Sebarkan artikel ini
6 babin 3klm
KONTROL - Bhabinkamtibmas Sei Jingah Aipda Riza Fahlevi melakukan cek dan kontrol keadaan warga terdampak banjir. (KP/Yuli)

Banjarmasin, KP – Curah Hujan yang sangat tinggi mengakibatkan banjir terutama di daerah yang letaknya dekat dengan aliran sungai.

Hal tersebut mengundang perhatian lebih Bhabinkamtibmas Kelurahan Sei Jingah Banjarmasin Utara, Aipda Riza Fahlevi untuk melakukan cek dan kontrol keadaan warga di kelurahaan binanya.

Baca Koran

“Cek dan kontrol kami lakukan untuk mengetahui keadaan warga apakah banjir yang menggenang berdampak buruk bagi kesehatan warga,” tutur Riza saat ditemui di lokasi banjir.

Kehadiran Aipda Riza tersebut disambut dengan baik oleh masyarakat. Mereka sangat senang dengan program sambang dan silaturahmi yang dilakukan pihak kepolisian sehingga mesyarakat tidak segan untuk menceritakan permasalahan yang dihadapi.

Tak lupa Riza menyampaikan kepada warganya agar selalu waspada apabila curah hujan yang tidak kunjung berhenti agar sesegera mungkin mengungsi ke rumah keluarga.

“Jangan lupa untuk mengamankan barang – barang yang dianggap penting dan bilamana meninggalkan rumah agar rumahnya dikunci, serta semua yang berhubungan dengan listrik agar diamankan dengan baik, agar tidak memicu terjadinya korsleting listrik yang dapat berimbas terjadinya kebakaran,” imbaunya.

Kembali, Riza menyampaikan pesan, pasca banjir beberapa hari ke depan akan ada dampak khususnya segala macam penyakit untuk itu segeralah lapor atau menginformasikan kepada Aparatur Desa terutama RT/ RW, Bhabinkamtibmas/Babinsa agar di tindak lanjuti oleh Petugas Kesehatan. (yul/K-4)

Baca Juga :  Mantan Bupati Lombok Tengah Suhaili Fadhil Ditahan Polda NTB
Iklan
Iklan