Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Martapura

Bupati Ingin Korpri Tingkatkan Kompetensi Anggotanya

×

Bupati Ingin Korpri Tingkatkan Kompetensi Anggotanya

Sebarkan artikel ini
Hal 16 4 Klm Martapura korpri
PENGUKUHAN KORPRI - Bupati Saidi Mansyur menghadiri pengukuhan Dewan Pengurus Korpri Banjar. (KP/Wawan)

Martapura, KP – Pengukuhan Dewan Pengurus Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Kabupaten Banjar Masa Bakti 2019-2023, dilaksanakan di Mahligai Sultan Adam Martapura, Rabu (24/3) yang dihadiri Bupati H Saidi Mansyur, Sekdakab HM Hilman dan para Kepala SKPD.

Bupati Saidi Mansyur selaku Penasehat Dewan Pengurus Korpri Banjar mengatakan, Korpri merupakan aset penting dalam penyelenggaraan negara. Jumlah SDM Korpri yang begitu banyak adalah potensi yang wajib dikelola, dipersatukan dalam wadah resmi.

Baca Koran

”Sehingga terberdayakan untuk memperjuangkan nasib, kesejahteraan, baik material maupun spiritual,” katanya.

Bupati berpesan kepada pengurus Korpri Banjar agar mampu memimpin, mempersatukan ribuan PNS dalam satu cita-cita konkrit, yakni memberikan pelayanan terbaik kepada publik sesuai tiga peran utamanya, yaitu sebagai abdi negara, abdi masyarakat dan abdi pemerintah.

“Dalam menyusun dan melaksanakan program-program kerja, hendaknya mengakomodasi aspirasi anggota, menjalankan program kegiatan untuk meningkatkan kapabilitas dan kompetensi anggota dengan tetap mengupayakan kesejahteraan bersama,” ujarnya.

Sekda Hilman selaku Ketua Dewan Pengurus Korpri Banjar menambahkan, keberadaan Korpri selalu terkoneksi dengan dinamika eksternal organisasi yang saat ini berada dalam situasi perubahan sangat cepat, berbeda dengan dekade sebelumnya.

“Dalam menghadapi perubahan itu, kita harus menghadapi dengan cara-cara baru, kecepatan, kreativitas, inovasi untuk mengatasi permasalahan yang ada,” jelasnya.

Pengukuhan dilakukan Ketua Dewan Pengurus Korpri Banjar Hilman kepada Dewan Pengurus, Sekretariat dan Pengurus Korpri Unit Perangkat Daerah Kabupaten Banjar masa bakti 2019-2023. (Wan/K-3)

Baca Juga :  Operasi Pasar Murah LPG, Warga Lega
Iklan
Iklan