Paringin, KP – Sebanyak 12 PKK desa dikecamatan Awayan ikuti lomba Cipta Menu Pangan Nonberas yang Dinas Ketahanan Pangan Balangan bekerjasama TP PKK Balangan. Kegiatan yang dibuka langsung oleh Ketua TP PKK Balangan, Hj Sri Huriyati Hadi digelar di Kantor Kecamatan Awayan, Kamis (01/04/2021) kemarin.
Ketua TP-PKK Sri Huriyati dalam sambutannya menyampaikan bahwa, semua harus menyadari ada bahan pengganti beras untuk memenuhi kebutuhan kesehatan, contohnya labu, umbi-umbian, sagu, jagung dan lainnya.
“Tadi supaya masyarakat menyadari walaupun misalnya harga beras naik atau tidak, bisa memenuhi bahan pembandingnya yaitu bahan tersebut yang bisa memenuhi kesehatan untuk tubuh kita,” ujarnya.
Menurut anggota DPRD Balangan dari Fraksi PPP, kegiatan ini diselenggarakan guna meningkatkan penganekaragaman konsumsi pangan, di mana pola konsumsi masyarakat Balangan, konsumsi sumber pangan karbohidrat non beras masih sangat rendah. Masyarakat dinilai masih terpaku hanya pada satu jenis pangan sumber karbohidrat yakni beras.
Sementara, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Balangan Ansyarullah, mengungkapkan, bahwa potensi lokal yang ada ini ikut menambah konsumsi pangan masyarakat lebih terjamin, bergizi, seimbang, dan aman, serta bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat dalam memanfaatkan bahan pangan lokal untuk dijadikan sajian menu keluarga yang beragam.
“Ia berharap, ke depannya, kegiatan ini akan ada di tiap kecamatan dan akan ada lomba cipta di tingkat kabupaten maupun provinsi selanjutnya,” imbuhnya.
Diketahui, untuk juara pertama diraih oleh PKK Desa Piyait, juara dua PKK Desa Muara Jaya dan untuk juara ketiga diraih oleh PKK Desa Sikontan. (rls/K-6)