Paringin, KP – Harga kebutuhan pokok atau sembako di Kabupaten Balangan masih stabil jelang Hari Raya Idul Adha 1442 Hijriah. Biarpun begitu, pemerintah tetap memantau perkembangan harga kebutuhan pokok di pasar-pasar.
Kepala Dinas Perdagangan Balangan, Ahmad Fauzi menyebutkan harga sembako di wilayahnya masih stabil menjelang Hari Raya Idul Adha 1442 Hijriyah.
“Kami terus memantau perkembangan harga sembako di pasar tradisional agar tidak terjadi lonjakan harga menjelang Idul Adha tahun ini,” katanya usai memantau harga dan stok barga di Pasar Modern Tradisional Adaro baru baru tadi.
Monitoring tersebut guna memastikan tidak terjadi lonjakan harga dan ketersediaan kebutuhan pokok mencukupi masyarakat hingga Idul Adha nanti.
“Alhamdulillah, terutama menyangkut sembako, mudah-mudahan ketersediaan sampai hari raya, relatif aman. Artinya mencukupi saja pangan kita di Balangan,” ujarya lagi.
Berdasarkan hasil monitoring tadi harga kebutuhan pokok masih stabil tidak melebihi Harga Eceran Tertinggi (HET) yang ditetapkan pemerintah, memang ada juga yang mengalami kenaikan seperti minyak goreng, inipun sudah berlangsung beberapa waktu sebelum jelang hari raya
“Untuk harga daging juga cukup stabil, kisaran Rp.125.000, jika dibandingkan tahun sebelumnya pun, harganya masih sesuai standar,” imbuhnya. (srd/K-6)