Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
HEADLINE

Dewan Minta Semua Pelajar Diberikan Sosialisasi Berlalu Lintas

×

Dewan Minta Semua Pelajar Diberikan Sosialisasi Berlalu Lintas

Sebarkan artikel ini
15 Katingan Gimmak Bulinga
Gimmak Bulinga. (kp/isnaeni)

Kasongan, KP — Meskipun waktu operasi patuh telabang 2021 hanya 14 hari saja, yaitu 21 – 4 Oktober 2021, namun Gimmak Bulingan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan minta kepada Polres Katingan, dalam hal ini Satuan Lantas (Satlantas) agar semua sekolah dari sejumlah pelajar di Kabupaten Katingan ini diberikan sosialisasi tentang berlalu lintas di jalan raya sesuai aturan dan perundang-undangan.

Permintaannya ini dilontarkannya kepada media, Kamis (30/9), sehubungan dengan pelaksanaan operasi patuh telabang 2021 yang sedang berjalan saat ini.

Baca Koran

Tujuannya menurutnya agar semua pelajar, khususnya pelajar setingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP)/sederajat yang usianya rata-rata di bawah 17 tahun. “Karena mereka belum diperbolehkan untuk mengantongi Surat Izin Mengemudi (SIM),” ujar Gimmak.

Mereka tidak diperkenankan mengantongi SIM, dengan alasan disamping maindzetnya masih labil, dalam menjalankan kendaraanya mereka juga dikhawatirkan dengan kecepatan yang tidak semestinya.

Terkait dengan operasi patuh telabang tahun 2021 yang sedang dilaksanakan oleh jajaran Polres Katingan saat ini, selaku orang tua dan sekaligus wakil rakyat, dirinya memberikan apresiasi. “Karena, kegiatan ini sangat efektif untuk mengingatkan kepada pengendara, baik untuk pengendara pada umumnya, dan pelajar serta remaja pada khususnya,” ujarnya.

Kalau bisa operasi seperti ini menurutnya, dilaksanakan pertriwulan atau tiga bulan sekali. Sehingga, pengendara bukan hanya sekedar ingat sekejab saja, tapi lebih diharapkan dapat membuat sadar bagi pengendara, bagaimana berkendaraan yang baik dan sesuai dengan aturan dan perundang-undangan.

Sedangkan sistem pelaksanaannya dirinya menyerahkan kepada polres Katingan. Karena yang lebih mengetahui tentang hal ini adalah polri. “Jika kegiatan ini dilaksanakan setiap tiga bulan sekali, saya yakin, bukan hanya kesadaran berkendaraan yang baik saja yang kita dapatkan, tapi pendapatan dari pajak kendaraan bermotor pun bagi pemerintah bisa meningkat,” terang legislator PDI Perjuangan ini.

Baca Juga :  Hadiri Peresmian Gedung Kejati Kalsel di Banjarbaru, Supian HK Harapkan Layanan Hukum Makin Profesional

Apalagi, operasi patuh telabang 2021 ini, lanjutnya, dibarengi pula dengan operasi yustisi yang diikuti oleh Satpol PP, TNI, Dinas PKAD dan BPBD. Menurutnya akan lebih efektif dan efesien lagi dalam kegiatannya.

Karena, bukan hanya kelengkapan kendaraan dan persyaratan surat menyurat nya saja yang wajib dilengkapi oleh mereka “Tapi perlengkapan protokol kesehatan (prokesnya) pun selalu dipakai oleh pengendara roda dua, empat dan enam,” pungkas anggota dewan asal dapil Katingan III yang meliputi wilayah kecamatan Katingan Tengah hingga Bukit Raya ini. (Isn/K-10)

Iklan
Iklan