Jayapura, KP – Nomor double event cabang sepak takraw Kalsel melaju ke babak delapan besar, usai meraih dua kali kemenangan, saat berlaga pada babak penyisihan grup D, di GOR Trikora Uncen, Jayapura, Selasa (5/10).
Anak asuhan Nahrudin ini melenggang menang atas Aceh di game pertama dengan skor 2-0 tanpa balas.
Jeda waktu satu setengah jam untuk istirahat dimanfaatkan Erlangga Amri dan Haerul Fahmi untuk istirahat sembari mengatur strategi.
Pada pertandingan kedua Kalsel berjumpa dengan Sumatera Selatan.
Kalsel yang mengenakan jersey kuning kombinasi hitam menampilkan permainan jual beli poin.
Di set pertama, Kalsel unggul dengan skor 21-18, hasil ini membuat tim lawan tampil menekan, di set kedua Kalsel harus mengakui keunggulan lawan hingga menelan kekalahan 16-21. Skor pun sama 1-1.
Di set ketiga yang menjadi set penentu, Amri dan Fahmi tampil lepas, dukungan suporter Kalsel membuat semangat keduanya semakin membara. Mereka pun menyudahi perlawanan dengan skor 21-15.
Keberhasilan lolos ke delapan besar ini disambut tim pelatih takraw kalsel, Nahrudin dengan suka cita.
Hanya saja, ia berharap anak asuhannya tidak melakukan euforia berlebih lantaran pertandingan di babak selanjutnya akan lebih berat.
“Saya sampaikan kepada anak anak bahwa pertandingan ini belum berakhir, kami punya tekad untuk membawa Kalsel, kita punya target, minimal semifinal,” ucapnya.
Nahrudin menambahkan jika untuk menghadapi babak delapan besar, ia meminta kepada atletnya untuk menjaga stamina karena tensi pertandingan kedepan bakal cukup padat. (Zak!/KPO-1)