Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Hukum & Peristiwa

Riduan tak Sempat Selamatkan Harta Benda

×

Riduan tak Sempat Selamatkan Harta Benda

Sebarkan artikel ini
5 api 3klm
BERKOBAR – Api saat masih berkobar pada kebakaran di Jalan Batu Giok, Sungai Andai. (KP/Net)

Banjarmasin, KP – Si jago merah berkobar di pemukiman Jalan Padat Karya Komplek Herlina Perkasa RT 47 RW 04 Blok Batu Berlian 1 Banjarmnnasin Utara, Sabtu dinihari (30/10), sekitar pukul 00.30 WITA.

Tak lama berselang setelah api berkobar, puluhan unit mobil pemadam kebakaran langsung berdatangan ke lokasi kejadian. Sehingga api dapat dipadamkan dengan cepat.

Baca Koran

Tidak ada korban jiwa dalam musibah itu, namun peristiwa kebakaran ini telah menghanguskan satu buah rumah yang diketahui pemiliknya bernama Ahmad Riduan (45).

Dari keterangan Ahmad Riduan, sebelum tidur terlebih dulu memeriksa rumah dari muka sampai ke dapur, merasa sudah aman kemudian tidur.

“Tiba-tiba saya kembali terbangun, karena listrik sempat terjadi pemadaman. Lalu saya juga mencium bau tak sedap, saat mencium bau tersebut ternyata rumah bagian dapur serta terlihat ada asap di bagian atas. Melihat ada asap itulah saya langsung membangunkan istri dan anak untuk segera mencari bantuan,” ujarnya.

Api yang membesar sangat cepat, Riduan pun hanya pasrah melihat rumahnya dilalap api. Bahkan, ia tak bisa lagi menyelamatkan harta benda.

Ia mengatakan, dalam musibah kebakaran ini tak ada menelan korban. “Saya menduga asal api sementara dari arus pendek listrik,” sebutnya.

Kapolsekta Banjarmasin Utara, Kompol Indra Agung Perdana Putra SIk, saat dikonfirmasi membenarkan adanya peristiwa kebakaran di wilayah hukumnya. “Anggota masih mendalami kasus kebakaran ini,” tukasnya.(fik/K-4)

Baca Juga :  Kesal Dituntut Menikahi, Pelaku Mutilasi Sang Kekasih
Iklan
Iklan