Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Kalteng

DPRD HSU Gali informasi Pembentukan Pansus LKPJ di DPRD Kapuas

×

DPRD HSU Gali informasi Pembentukan Pansus LKPJ di DPRD Kapuas

Sebarkan artikel ini
16 Foto Kapuas 1
Kepala Bagian Umum Sekretariat DPRD Kabupaten Kapuas, Ajeng, memberikan cendramata kepada DPRD HSU dalam rangka kunjungan kerja ke DPRD Kapuas, kemarin.ist

Kuala Kapuas, KP – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, belum lama ini menerima kedatangan para wakil rakyat dari Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), dalam rangka menggali informasi terkait pembentukan Panitia Khusus (Pansus) DPRD.

Kedatangan rombongan anggota DPRD HSU berjumlah 30 orang yang dipimpin Wakil Ketua I DPRD HSU Mawardi, disambut langsung oleh Kepala Bagian Umum Sekretariat DPRD Kabupaten Kapuas, Ajeng, di ruang rapat gabungan Komisi DPRD setempat.

Baca Koran

Wakil Ketua I DPRD HSU Mawardi mengatakan, kedatangan pihaknya ke DPRD Kabupaten Kapuas, ingin mencari reprensi tentang pembentukan Pansus di DPRD setempat.

“Kami selama ini membahas Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) kepala daerah melalui Komisi, sedangkan Kapuas sudah menggunakan Pansus. Ini membuat kami datang ke Kapuas,” kata Waket I DPRD HSU, Mawardi.

Ketertarikan pihaknya ini, katanya, mengingat dari Pansus yang dibentuk oleh DPRD Kabupaten Kapuas, merupakan keterwakilan Fraksi-Fraksi, sehingga lebih mudah dan singkat dalam pelaksanaanya.

“Kendati nantinya juga sama, namun hasil kerja Pansus akan memudahkan sistem dilembaga DPRD, dan lagi itu semua jelas memiliki dasar dan regulasi yang kuat,” ucap politisi dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini.

Sementara itu, Kepala Bagian Umum Sekretariat DPRD Kabupaten Kapuas, Ajeng menjelaskan, bahwa dirinya hanya menjadi pasilitator saja, sehingga tujuan kedatangan rombongan DPRD HSU bisa diterima.

“Sehari sebelumnya kita kedatangan robongan DPRD Kandangan dan DPRD Barabai, hari ini rombongan DPRD Amuntai dengan agenda yang sama yaitu terkait proses pembahasan LKPJ kepala daerah tahun 2021.

Pihaknya sangat mengapresiasi kedatangan para wakil rakyat beberapa luar daerah yang datang ke DPRD Kabupaten Kapuas, dalam rangka menggali informasi terkait pembentukan Pansus LKPJ.

Baca Juga :  Wabup Firdaus Sampaikan Pengantar RPJMD Tahun 2025 - 2029

“Kita apresiasi, rupanya Kapuas selama ini menjadi perhatian wakil rakyat dari luar Kalteng melakukan kaji banding,” demikian Ajeng. (Al)

Iklan
Iklan