Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Hulu Sungai Selatan

Bupati HSS Panen Pepaya Hasil Tanam Petani Milenial

×

Bupati HSS Panen Pepaya Hasil Tanam Petani Milenial

Sebarkan artikel ini
hal 12 HSS 3 klm 18
BUPATI HSS - Achmad Fikry memanen buah pepaya hasil tanam petani milenial di Desa Telaga Langsat. (KP/Ist)

Kandangan, KP – Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Achmad Fikry, melihat kebun pepaya yang dikelola seorang petani milenial di Desa Telaga Langsat, Kecamatan Telaga Langsat, Rabu (22/6/2022) siang.

Seorang Aktivis Karang Taruna Kabupaten HSS, Yandi Aulia Rahman membuat terobosan hidup dengan bertani pepaya varietas California. Pengaruh lingkungan dan orangtua, menjadi alasan ia memutuskan menjadi petani milenial.

Baca Koran

Bersama Kelompok Tani “Berkat Subur”, dengan lahan sekitar 1 hektare menanam sekitar 200 pohon pepaya. Hasilnya, tiap panen bisa mencapai 1 ton buah pepaya.

Pendapatan tiap panen berkisar Rp 6-7,5 juta rupiah. “Itu hanya hasil panen perdana, kalau sudah lama akan lebih banyak lagi hasilnya,” beber Yandi.

Menurutnya, perawatan tanaman tidak sulit, tinggal diberi pupuk organik saja maka akan terus berbuah. “Hanya saja yang perlu diperhatikan ketika awal-awal tanam perlu perhatian untuk menyuburkannya,” terang Magister Sosiologi Pertanian itu.

Bupati HSS Achmad Fikry, usai melakukan panen pepaya tersebut mengaku bangga, dengan yang dilakukan pemuda di Desa Telaga Langsat tersebut.

Terlebih, kebun pepaya dikelola dengan inovasi, seperti pupuk kandang dari hasil kotoran peternakan sendiri. Bahkan pemasaran mudah, dengan memiliki toko langsung.

“Alhamdulillah, kebutuhan akan buah pepaya terpenuhi dengan hasil dari Telaga Langsat ini. Ini jenis pepaya yang disenangi orang yaitu pepaya California,” ujarnya.

Kepala Dinas Pertanian Kabupaten HSS Muhammad Noor mengatakan, untuk mendukung dunia pertanian agar terus berkembang, pihaknya terus memberikan pendampingan melalui penyuluh pertanian.

“Kita juga memberikan sarana dan prasarana, jaringan irigasi dan pengolahan tanaman, hingga pemberian bibit,” sebut Muhammad Noor. (tor/K-6)

Baca Juga :  Tokoh Banua HSS Gelar Diskusi Publik
Iklan
Iklan