Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
HEADLINE

Hj Raudatul Jannah Promosikan Produk Unggulan UMKM Banua

×

Hj Raudatul Jannah Promosikan Produk Unggulan UMKM Banua

Sebarkan artikel ini
IMG 20220723 WA0074 scaled

Banjarmasin, KP – Talk Show UMKM, Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalimantan Selatan, Hj Raudatul Jannah promosikan produk-produk unggulan khas Kalsel.

Hal tersebut disampaikannya saat Talk Show UMKM bersama Putri Indonesia ( Mustika Ratu ), Pertamina, KKP, dan Bank Indonesia di Teras Halaman Kantor Gubernur, Banjarmasin. Sabtu (23/7)..

Baca Koran

Hj. Raudatul Jannah mengatakan, Kalimantan Selatan banyak memiliki produk-produk lokal yang asal muasalnya atau akar rumputnya dari adat dan budaya suku banjar dan suku-suku lain.

“Dari adat dan budaya inilah berkembang sehingga ada produk-produk yang hasil olahan seperti kuliner dan kerajinan,”katanya.

Hj. Raudatul Jannah menuturkan, untuk kuliner ada banyak jenis dan ragam khas Kalsel yang tersebar dimasing-masing kabupaten kota diantaranya ada di Hulu Sungai Selatan dengan kuliner khas Ketupat Kandangan dan Kota Banjarmasin dengan Soto Banjarnya.

“Semuanya enak-enak dan semuanya memang berasa sangat nikmat dilidah. Kalau tidak percaya silahkan dicoba. Dan semua itu sudah ada disekitar kita,” ucapnya.

Lebih lanjut Hj. Raudatul Jannah menambahkan, selain kulinernya ada juga hasil kerajinan yang beragam disetiap kabupaten kotanya seperti produk bahan kain yaitu kain sasirangan, Kemudian ada anyaman seperti anyaman bamban, anyaman purun, dan anyaman rotan, batu-batu permata, dan kerajinan sisa kayu ulin yang dijadikan benda perabot rumah tangga.

“Nah itu semua ada distand-stand Expo Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia di Siring 0 km. silahkan kunjungi, nikmati dan silahkan beli seperti apa produk khas Kalsel,” katanya.

Disamping itu, istri Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor ini juga menyampakan bahwa pihaknya terus melakukan pembinaan kepada UMKM, dengan melakukan upaya sinkronisasi, koordinasi dan sinergitas.

“Jadi kami menjembatani antara pelaku umkm dengan stakeholder atau dengan mitra yang barangkali bisa menggandeng mereka untuk melakukan pembinaan, penguatan dan permodalan,” ucapnya.

Baca Juga :  Pengamat Sarankan Pemko Gandeng Ahli dari ULM untuk Pembenahan Lindi

Selain itu, juga sudah melakukan peningkatan kemampuan terhadap para pelaku UMKM dengan cara memberikan pelatihan-pelatihan seperti pelatihan dengan pewarna alami terhadap sasirangan, menggelar lomba desain motif sasirangan agar berkembang inovasi dan kreatifitasnya.

“Jadi semua itu tidak terpaku pada motif-motif yang dulu-dulu saja, tetapi semakin banyak kreatifitas terhadap motif yang tentu saja segmen pasarnya semakin luas,” katanya.

IMG 20220723 WA0070

Hj Raudatul Jannah menambahkan bahwa selain melalui Dekranasda, Tim Penggerak PKK Kalsel kami banyak melakukan upaya pembinaan terhadap UMKM dengan program UP2K dan ini banyak juga tampil pada Expo GBBI ini dengan produk olahan UMKM binaan Penggerak PKK Kalsel.

“Kami ingin masyarakat Kalsel punya kemandirian dalam bidang ekonomi dan punya kelebihan dibidang yang lain. Jangan hanya puas dengan satu tapi kami ingin lebih bangkit lagi inovasi dan kreatifitasnya,”ucapnya.

Sementara, Direktur Pemasaran Ditjen, Kementerian Kelautan dan Perikanan, Erwin Dwiyana mengaku dampak positif Gernas BBI sangat dirasakan oleh UMKM. Dia pun semakin termotivasi untuk terus memberikan program terbaik bagi UMKM, khususnya di sektor kelautan dan perikanan.
 
Dalam kesempatan ini, Erwin mengajak masyarakat untuk turut mensukseskan Gernas BBI di Kalsel. Terlebih Gernas BBI di Kalimantan Selatan ini, Menteri Kelautan dan Perikanan bertindak sebagai campaign manager meneruskan amanat dari Menkomarves, Luhut Binsar Pandjaitan sebagai ketua Tim Gernas BBI yang dibentuk Presiden RI pada 8 September 2021. 
 
Mengusung tema Jelajahi Warna-Warni Kalimantan Selatan, KKP menggandeng pemerintah provinsi Kalimantan Selatan, Bank Indonesia serta sejumlah pihak guna memeriahkan Gernas BBI kali ini yang sudah berlangsung dari kemarin tanggal 22-24 Juli 2022 besok.
 
“Ini dua paket sekaligus, kita angkat kuliner dan wisata Kalsel, semoga kegiatan ini bisa menjadi pembangkit ekonomi nasional, khususnya di wilayah Kalsel,” tutupnya. (KPO-1)

Iklan
Iklan