Banjarmasin, KP – Menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, DPD Partai Golkar Kota Banjarmasin melakukan pembagian dan pemasangan bendera merah putih secara serentak untuk dipasang di kediaman warga Banjarmasin.
Kegiatan ini untuk menindaklanjuti Surat Edaran Walikota Banjarmasin Nomor : 300/1172-Bakesbangpol/2022, tertanggal 2 Agustus 2022, tentang Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih dengan tujuan untuk menggugah rasa cinta tanah air dan meningkatkan semangat nasionalisme seluruh masyarakat Indonesia.
Penyerahan bendera merah putih secara simbolis dilakukan
Ketua DPD Partai Golkar Kota Banjarmasin, H Yuni Abdi Nur Sulaiman didampingi Sekretaris Partai Golkar Banjarmasin, Khalikin Noor, kepada seluruh Pimpinan Kecamatan (PK) Partai Golkar Banjarmasin serta organisasi sayap partai, AMPG dan KPPG Kota Banjarmasin.
“Hari ini kita bagikan sebanyak 1.000 bendera merah putih untuk menyambut hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-77,” tutur Yuni Abdi Nur Sulaiman, usai penyerahan bendera yang dilaksanakan di Sekretariat DPD Partai Golkar Kota Banjarmasin, Jalan Perdagangan, Komplek HKSN, Banjarmasin Utara, Jumat (12/8/2022).
Menurutnya, kegiatan ini selain sebagai dukungan kepada gerakan yang dicanangkan oleh pemerintah, juga sebagai bentuk rasa cinta kepada bangsa dan negara.
“Kita berharap, Gerakan 10 Juta Bendera Merah Putih ini tidak hanya menjadi gerakan seremonial semata, namun dimaknai sebagai momentum untuk memupuk rasa cinta dan bangga terhadap Indonesia,” imbuhnya.
Selanjutnya, kata H Yuni, Ketua PK Partai Golkar se-Kota Banjarmasin akan langsung mendistribusikan bendera hingga ke tingkat kelurahan-kelurahan.
Kemudian, bebernya, bendera merah putih ini akan dipasang secara serentak di 5 Kecamatan dan 52 Kelurahan yang ada di Kota Banjarmasin.
“Setelah dibagikan kepada seluruh Pimpinan Kelurahan, selanjutnya akan dipasang di lingkungan kediaman warga yang ada di wilayahnya masing-masing,” tuntasnya. (Opq/KPO-1)