Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Balangan

Peningkatan Partisipasi dan Peran Perempuan Dalam Dunia Politik Disosialisasikan

×

Peningkatan Partisipasi dan Peran Perempuan Dalam Dunia Politik Disosialisasikan

Sebarkan artikel ini

Paringin, KP – Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Balangan berikan sosialisasi tentang rendahnya partisipasi kaum perempuan di dalam dunia politik, di Aula Kantor Kecamatan Paringin, Kamis (13/10/2022) kemarin.

Sosialisasi tersebut bertujuan untuk menambah wawasan maupun pengetahuan dalam rangka memajukan dan mengikut sertakan kaum perempuan di dalam pembangunan.

Baca Koran

Ketua GOW Balangan, Megawati Ulpah Supiani, mengatakan rendahnya angka keterwakilan perempuan sedikit banyak berpengaruh terhadap isu kebijakan terkait kesetaraan gender dan belum mampu merespon masalah utama yang dihadapi oleh perempuan.

Menurutnya, posisi perempuan dalam dunia politik di Indonesia khususnya Kabupaten Balangan masihlah sangat sedikit, hal ini di karenakan perpolitikan masih didominasi oleh kaum laki-laki. Padahal perempuan juga memiliki hak yang sama dengan laki-laki dalam dunia politik.

“Ada beberapa faktor mulai dari rendahnya pendidikan dan faktor rumah tangga. Oleh karena itu kami bersama narasumber dari Badan Kesbangpol turut menjelaskan peran aktifnya bagaimana seorang perempuan agar ikut terjun ke dunia politik,” ujarnya.

Sementara itu, narasumber dari Badan Kesbangpol Kabupaten Balangan, Zeki Muttaqin, menyampaikan karena minimnya peran kaum perempuan dalam perpolitikan. Sehingga perlu adanya upaya yang dilakukan agar bisa meningkatkan partisipasi tersebut.

“Harapannya supaya keterwakilan wanita dalam legislatif akan lebih banyak lagi, sehingga kuota 30% akan terpenuhi semuanya,” harapnya.

Selanjutnya, Camat Paringin, Misrinawati, juga sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat khususnya GOW Balangan dan Badan Kesbangpol yang sudah memberikan sosialisasi ini.

“Harapan kita semua sama dengan apa yang sudah disampaikan yaitu semoga keterlibatan perempuan di dunia politik lebih banyak lagi kedepannya,” harap Camat Paringin. (rel/K-6)

Baca Juga :  Warga Diajak Isi Ramadhan dengan Kepedulian Sosial
Iklan
Iklan