Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan
Olahraga

M. Fahriannoor Terpilih Sebagai Ketum KONI Tala Periode 2023-2037

×

M. Fahriannoor Terpilih Sebagai Ketum KONI Tala Periode 2023-2037

Sebarkan artikel ini
IMG 20221228 220541

Pelaihari, KP – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Tanah Laut sukses menggelar Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) tahun 2022, Rabu (28/12).

Baca Koran


Acara Musorkab tersebut dihadiri dua orang masing-masing perwakilan pengurus cabang olahraga ( Cabor ), yakni sekitar 105 peserta yang datang pada kegiatan tersebut.


Musorkab KONI Tala dibuka secara resmi Asisten I Bidang Pemerintahan Pemkab Tala Hairul Rizal mewakili Bupati Tanah Laut, Ketua Komisi II DPRD Tala H Junaidi dan Perwakilan dari Kodim 1009/TLA. Selain itu nampak juga hadir jajaran Pengurus KONI Provinsi Kalimantan Selatan.


Di akhir acara Musorkab KONI Tala, M Fahrian Noor terpilih sebagai Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Tanah Laut periode 2023-2027.


M Fahrian Noor terpilih sebagai Ketum KONI Tala terpilih secara diakui oleh semua Cabor yang pada saat itu hadir di Musorkab.


Lebih kurang 31 dari 39 Cabang Olahraga (Cabor) dan Organisasi Anggota KONI yang mendukungnya.
Usai acara Musorkab, Ketua Umum KONI Tala terpilih M. Fahrian Noor mengatakan langkah selanjutnya setelah terpilih dirinya akan lakukan koordinasi penyusunan pengurus KONI Tala.


“Kami akan menyusun kepengurusan di tubuh KONI Tala dalam rentang waktu 10 hari kedepan,”katanya.


M Fahrian Noor jelaskan, kesiapan dalam menghadapi Porprov Kalsel ke-XII, pihaknya akan melakukan koordinasi dengan KONI Kabupaten/ Kota, serta para pengurus Provinsi.


”Ini kan terkait kesiapan Kabupaten Tanah Laut menjadi tuan rumah Porprov Kalsel ke-XII tahun 2025, mereka lah nanti yang mempunyai hak suara penentu,” jelasnya.


Menurutnya, pihaknya yakin Tanah Laut pada tahun 2025 nanti sebagai tuan rumah Porprov. Karena bisa membuktikan pada perhelatan event Porprov Kalsel ke-XI di HSS, Tala berada di 3 besar dari sebelumnya pernah ada di posisi ke 9.

Baca Juga :  Banjir di Bekasi, Laga Persija Melawan PSIS Resmi Ditundanya


”Dengan hasil yang memuaskan, KONI Provinsi Kalimantan Selatan mendukung penuh kegiatan Porprov Kalsel ke-XII tahun 2025, Kabupaten Tanah Laut sebagai tuan rumah,”pungkasnya. (Rzk/KPO-1)

Iklan
Iklan