Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Space Iklan
Space Iklan
Space Iklan
Olahraga

Tim Kecamatan Bakarangan Juara I Turnamen PT BRE Cup IV

×

Tim Kecamatan Bakarangan Juara I Turnamen PT BRE Cup IV

Sebarkan artikel ini
13 3klm general manager jpg
GENERAL MANAGER PT BRE, Feri Januar Feizal menyerahkan piala kepada Juara 1 Turnamen Sepak Bola U 14 Se Kabupaten Tapin. (KP/Abd)
Iklan

Rantau, KP – Turnamen Sepak Bola U 14 Se Kabupaten Tapin PT Bhumi Rantau Energi Cup IV Tahun 2022, mempertemukan Tim Pelajar SMP Negeri 1 Salba dan Kecamatan Bakarangan. Sabtu, (17/12/2022) kemaren sore.

Sejak pluit dibunyikan, kedua tim melakukan permainan menyerang dibawah sedikit diguyur hujan permainan berlangsung seru. Pendukung kedua tim dari Kecamatan Salam Babaris dan kecamatan Bakarangan antusias penuhi Tribun Lapangan Dwi Dharma Rantau, Kecamatan Tapin Utara, Kabupaten Tapin untuk menyaksikan jalannya pertandingan dan mensupport tim kesayangan mereka.

Iklan

Sejak babak pertama berlangsung masih, belum ada gol tercipta, sampai babak kedua berlangusng juga sama, sampai dilakukan perpanjangan waktu juga tidak ada yang memasukkan gol akhirnya dilakukan adu finalti.

Adu finalti dimenangkan Tim Kecamatan Bakarangan. Dan berhak atas piala dari PT Bhumi Rantau Energi CUP IV Tahun 2022.

Ketua Asosiasi Kabupaten Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (Askab PSSI) Tapin, Rahmadi mengatakan turnamen sepakbola U-14 yang diikuti 16 club. Berlangsung sejak 21 November 2022 sampai 17 Desember 2022.

“Hari ini adalah pertandingan final tim terbaik antara Tim SMPN Salam Babaris dan Tim Kecamatan Bakarangan, “ ujarnya.

Dengan adanya turnamen ini tentunya kesempatan emas bagi generasi muda untuk mengasah kemampuan dan skill, bagi masa depan untuk olahraga cabang sepak bola.

“Mudah-mudahan anak-anak yang usia 14tahun mengikuti turnamen ini, nantinya akan menjadi cikal bakal pemain sepak bola yang handal dan terlatih, “ ujarnya.

Untuk itu pada kesmepatan ini, Rahmadi mewakili pemerintah Kab Tapin mengapreseasi dan penghargaan kepada PT Bhumi Rantau Energi yang merupakan anak perusahaan dari Hasnur Group dan Padang Karunia, yang telah menggelar turnamen ini dengan aman lancar dan sukses.

Baca Juga :  Turnamen Tenis Sweet Slice Volume II Berlangsung semarak dan sukses.

Sementara itu, General Manager PT BRE, Feri Januar Feizal mengatakan turnamen Sepak Bola U-14 ini yang keempat dilaksanakan.

“Kita berharap tahun depan bisa kembali dilaksanakan dengan melibatkan lebih banyak tim dan tentu lebih meriah,” jelasnya.

Setelah melihat dari hasil turmanen ini, akan kami lanjutkan kembali dengan kegiatan pembinaan untuk atlet berbakat yang ada di Kabupaten Tapin dengan beasiswa dari PT Bumi Rantau Energi untuk latihan di SKO (sekolah khusus olahraga) di Barito Putra.

“Tentunya sudah ada tim pencari bakat dari kami untuk melakukan seleksi, bagi atlet sepak bola yang akan dikutseratakan dalam pembinaan, “ tuturnya.

Ucapan terima kasih kepada panitia pelaksana yakni PSSI Kab Tapin bersama PT Bhumi Rantau Energi yang telah melaksanakan turnamen dengan lancar dan sukses sampai mempertemukan kedua tim terbaik di laga final berjalan dengan aman.

Untuk juara 1 mendapatkan Piala dan Uang Pembinaan 10 Juta, Juara II 7 juta juga pemain terbaik Rp500 ribu dan top Score Rp500 ribu. (abd/k-9)

Iklan
Space Iklan
Iklan
Iklan
Ucapan