Amuntai, KP – mengawali tahun 2023 badan amil zakat baznas Kabupaten Hulu Sungai Utara menyalurkan program beasiswa.
Program bantuan berupa beasiswa yang diberi nama HSU cerdas tersebut diperuntukkan kepada mahasiswa Perguruan Tinggi, pelajar SLTA sederajat dan santri Pondok Pesantren Tingkat Ulya di Kabupaten HSU.
Penyerahan yang di Aula Kantor Baznas belum lama tadi tersebut sebesar Rp. 274.800.000 yang secara simbolis diserahkan langsung oleh Ketua Baznas HSU, Zainal Abidin kepada 47 orang pelajar SLTA/SMK sederajat dan 45 orang mahasiswa Perguruan Tinggi.
Ketua Baznas HSU, Zainal Abidin mengatakan Baznas mempunyai kewajiban untuk mendorong generasi muda meningkatkan ilmu pengetahuan, keterampilan sebagai bekal menyambut estafet pemimpin di masa yang akan datang, salah satunya dengan pemberian beasiswa ini.
Sebenarnya program HSU cerdas tidak hanya beasiswa itu, masih ada lagi program penyaluran lain yang masuk program HSU cerdas seperti bantuan studi keluar negeri kemarin bagi mahasiswa ke Al Azhar (mesir) sebanyak 14 orang, ke Yaman 4 orang ada yang ke Tarim dan ada yang ke San’a,” terangnya.
Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa Baznas HSU juga menyalurkan bantuan modal usaha bagi Usaha Kecil Menengah (UKM) melalui program HSU Makmur. (nov/K-6)