Kasongan, KP – Ketua KPU Katingan, Subandi, Senin (15/5/2023) menyebutkan partai politik (parpol) Buruh dan Umat tak merespon dan tak datang ke KPU Katingan di hari terakhir pendaftaran calon legislatif peserta pemilu tahun 2024 mendatang, pada Minggu (14/5/2023).
“Dari 18 Parpol hanya datang konfirmasi pendaftaran sebagai peserta pemilu ke KPU Katingan hanya 16 parpol,” Sebut Subandi kepada KP Senin (15/5/2023).
Lanjut Subandi, dari 16 parpol itu hanya 14 parpol yang sudah tandan tangan dan telah lengkap berkas pendafataran sebagai peserta pemilu legislatif tahun 2024 mendatang, ” dua parpol yakni parpol Gelora dan Garuda masih melengkapi berkasnya bermasalah proses silon sehingga secara manual di up load ke silon partai, “ungkap Subandi.
Tambah Subandi, masih ada waktu selama 2 kali 24 jam untuk meng up load ke silon data parpol Gelora dan Garuda agar data parpol dinyatakan lengkap. (Isn/K-10)