Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
HEADLINE

Ribuan Peserta KBN Nasional Diberi Kartu Perpustakaan

×

Ribuan Peserta KBN Nasional Diberi Kartu Perpustakaan

Sebarkan artikel ini
1 3 Klm Gratis
KBN – Inilah ribuan peserta KBN Nasional yang diberi kartu perpustakaan

Banjarmasin, KP – Perpustakaan Provinsi Kalsel yang terletak di Jl. A. Yani Km 6 (Palnam) menerima kunjungan ribuan perserta Kemah Bela Negara (KBN) Tingkat Nasional Tahun 2023, Jumat (14/7). Peserta yang hadir terdiri dari regu putra dan putri.

Para peserta KBN juga diberi kesempatan untuk menjadi Anggota Perpustakaan Palnam. Saat pembuatan peserta dilayani oleh petugas perpustakaan umum Dispersip Kalsel dengan sangat ramah, mulai dari pengisian data, berfoto dan kemudian mereka mendapatkan KTA.

Baca Koran

Meskipun para peserta sebagian berasal dari luar daerah, dengan memiliki KTA, mereka bisa memanfaatkan salah satu layanan melalui aplikasi perpustakaan digital iKalsel yang berisi ratusan ribu konten atau arsip Perpustakaan yang digitalisasi.

Kepala Dispersip Kalsel, Nurliani yang akrab disapa Bunda Nunung mengucapkan terimakasih kepada Pramuka Kwarda Kalsel atas sinergi dan kerjasamanya sehingga menjadikan perpustakaan palnam sebagai salah satu lokus kegiatan BKN.

“Alhamdulillah para peserta tampak antusias mengikuti kegiatan disini. Mudah-mudahan mereka mendapatkan banyak manfaat dan pengalaman berwisata literasi di perpustakaan palnam,” harapnya.

Dalam kunjungan tersebut, setelah acara penyambutan, para peserta KBN dibagi menjadi beberapa kelompok yaitu kelompok pertama mengikuti kegiatan “Perpustakaan Palnam Berdongeng” yang menghadirkan Pegiat Literasi Tingkat Nasional, Mochamad Ariyo Faridh Zidni atau yang akrab disapa Kak Aio di aula Dispersip Kalsel.

Sementara, kelompok kedua, peserta KBN akan menikmati fasilitas yang ada di perpustakaan palnam dan perpustakaan anak. Selanjutnya kelompok ketiga, peserta akan diajak menonton film terkait kegiata maupun perjuangan Dispersip Kalsel dalam mengembangkan budaya literasi dan minat baca di Kalsel.

Sementara itu, Wakil Ketua Kwartir Nasional (Kwarnas) sekaligus Ketua Komisi Bela Negara, Hasto Prastito Yuwono menyampaikan kunjungan ke perpustakaan palnam ini bertujuan untuk mengenalkan dan membiasakan para peserta KBN untuk membaca buku karena banyak manfaat yang didapatkan dari aktivitas tersebut, salah satunya menambah ilmu pengetahuan.

Baca Juga :  Hingga Maret, DP3A Banjarmasin Terima Laporan 51 Kasus Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak

“Siapapun kita harus membaca karena akan menambah ilmu pengetahuan. Nah ini ada kesempatan emas untuk mengunjungi perpustakaan milik Pemprov Kalsel ini yang sudah didesain dengan baik oleh Dispersip Kalsel,” katanya.

Hasto berharap hasil kunjungan ini dapat menjadi contoh atau inspirasi ketika kembali ke daerah masing-masing. Ia juga mengaku sangat terkesan dengan kondisi dan fasilitas yang ada di perpustakaan palnam yang dinilai luar biasa.

“Mudah-mudahan ini bisa menjadi inspirasi bagi adik-adik kita agar berbuat lebih baik, inovatif dan kreatif karena nantinya mereka akan meneruskan kepemimpinan bangsa di masa-masa mendatang,” tambahnya. (mns/K-3)

Iklan
Iklan