Amuntai, KP – Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 2 (SMKN) Amuntai, menggelar Workshop tentang pembuatan video pembelajaran yang diikuti
puluhan guru.
Kegiatan workshop yang dilaksanakan selama 3 hari sejak Senin tanggal 24 hingga 26 Juli 2023 di Aula SMKN 2 Amuntai bertujuan untuk
meningkatkan numerasi siswa melalui video pembelajaran yang menarik.
Para garu akan dilatih pembuatan video dan juga pembuatan naskah atau srcrip yang diisi oleh beberapa nara sumber diantaranya dari Ketua PWI
HSU, H. Novendra Prayogi.
Kepala Sekolah SMKN 2 Herry Fitriadi, MPd di sela kegiatan mengatakan bahwa melalui workshop ini diharapkan video pembelajaran menarik
diharapkan meningkatkan kemampuan numerasi siswa.
“Jadi kita tentunya berharap melalui kegiatan ini akan bisa meningkatkan vedio pembelajaran yang menarik dalam peningkatan numerasi siswa,”
katanya.
Kepsek menjelaskan bahwa kegiatan ini melibatkan seluruh dewan guru dengan tujuan semua bidang mata pelajaran diharapkan akan memberikan
unsur edukasi matematika kepada siswa. (nov/K-6)