Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
BanjarbaruTRI BANJAR

Tingkatkan Sektor Pertanian Melalui KTNA

×

Tingkatkan Sektor Pertanian Melalui KTNA

Sebarkan artikel ini
Hal 10 2 Klm BJB 2 6
APRESIASI- Wali Kota Banjarbaru, Aditya Mufti Ariffin, mengapresiasi dedikasi dan kerja keras anggota KTNA. (KP/Devi)

Banjarbaru,KP- Dalam pertemuan rutin Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Kota Banjarbaru Jalan Nilam Kerawat Sungai Tiung, Kecamatan Cempaka, Banjarbaru. Dihadiri sejumlah petani andalan kota, serta Wali Kota Banjarbaru, Aditya Mufti Ariffin.

Pertemuan tersebut menjadi wadah bagi anggota KTNA Kota Banjarbaru untuk berdiskusi, berbagi pengalaman, serta membahas rencana program kerja KTNA ke depan.

Baca Koran

Wali Kota Banjarbaru, Aditya Mufti Ariffin, mengapresiasi dedikasi dan kerja keras anggota KTNA yang telah berkontribusi dalam meningkatkan produktivitas sektor pertanian di Kota Banjarbaru. Aditya juga menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat dalam mencapai tujuan bersama.

“Semoga dengan terlaksananya pertemuan rutin pada hari ini, diharapkan pula silaturahmi dan kerjasama antara seluruh anggota kontak tani nelayan andalan (KTNA) Kota Banjarbaru dapat terjalin dengan baik serta semakin solid,” ucapnya.

Aditya juga mengharapkan Kota Banjarbaru bisa menerapkan pola pertanian modern kedepannya, dengan melakukan kunjungan kerja ke daerah-daerah lain yang menerapkan pertanian modern.

Selain itu, Pemerintah Kota Banjarbaru juga menjalankan program kerjasama dan juga beasiswa dengan Pemerintah Fukuoda Jepang dan juga Universitas di Jepang.

“Kita ingin teknologi pertanian modern yang sudah dilaksanakan di Jepang bisa diterapkan di Daerah kita,” ucapnya

Wali Kota Banjarbaru, Aditya Mufti Ariffin, berharap bahwa dengan terlaksananya program kerja yang telah dibahas dalam pertemuan ini, sektor pertanian di Kota Banjarbaru dapat terus berkembang dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan ekonomi lokal.

Pertemuan ini menunjukkan komitmen pemerintah kota dan para anggota KTNA dalam bekerja sama demi mencapai pertanian yang lebih produktif, berkelanjutan, dan berdaya saing. Semua pihak optimis bahwa kolaborasi yang erat antara petani, dan pemerintah akan membawa dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat dan kemajuan kota ke depannya. (Dev/K-3)

Baca Juga :  Denny Indrayana Buka Puasa Bersama, Bahas Kemenangan di MK dan Pemilu Ulang Banjarbaru
Iklan
Iklan