Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Hulu Sungai SelatanKabar Banua

Pemerintahan Desa dan Kecamatan Daha Selatan Diberi Arahan

×

Pemerintahan Desa dan Kecamatan Daha Selatan Diberi Arahan

Sebarkan artikel ini
Hal 12 HSS 3 klm 23
RAKOR - Bupati HSS Achmad Fikry menyampaikan arahan dan pembinaan kepada jajaran pemerintahan kecamatan dan desa di Daha Selatan. (KP/Ist)

Kandangan, KP – Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) kembali memberikan pembinaan, terhadap jajaran Pemerintah Kecamatan Daha Selatan dan Pemerintah Desa. 

Hal itu dilaksanakan dalam rapat koordinasi Pemerintah Kecamatan Daha Selatan, bersama pemerintah desa, Senin (28/8/2023) di Aula Kantor Kecamatan setempat. 

Baca Koran

Bupati HSS Achmad Fikry mengimbau seluruh aparatur di kecamatan dan desa, agar dapat menata, menjaga memelihara dan merawat kantor.

Sebab, kantor adalah simbol pemerintahan.

Achmad Fikry berpesan, agar pemerintahan di Kecamatan atupun Desa bisa berjalan dengan baik, maka semua jajaran harus sadar dan ingat akan jabatannya masing-masing.

Kita bekerja itu harus ingat akan tugas masing-masing yang telah diberikan, dan jangan terbawa perasaan apabila terjadi perbedaan pendapat dalam sebuah pengambilan keputusan, karena itu adalah sesuatu hal yang biasa. Sehingga pengelolaan pemerintahan akan berjalan dengan baik,” ujarnya.

Pertemuan tersebut juga diharapkan bisa terus mempererat silaturahmi, dan dapat terus memperkuat komitmen bersama, dalam bekerja untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat sesuai dengan bidang tugas masing-masing. (tor/K-6)

Baca Juga :  Masyarakat Daha Terlayani Administrasi Kependudukan
Iklan
Iklan