Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Space Iklan
Space Iklan
Space Iklan
OLAHRAGA

Persebaya Berusaha Bangkit, Dendi Ingin Tunjukkan Ketajamannya

×

Persebaya Berusaha Bangkit, Dendi Ingin Tunjukkan Ketajamannya

Sebarkan artikel ini
IMG 20230808 WA0022
Persiapan akhir tim Persebaya Surabaya Surabaya dalam menghadapi Bhayangkara Presisi Indonesia FC pada laga pekan ke-7 Liga 1 2023/2024 di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Selasa (8/8/2023) pukul 15.00 WIB. (kalimantanpost.com/Instagram officialpersebaya)

BEKASI, kalimantanpost.com – Persebaya Surabaya berusaha bangkit dari keterpurukan saat bertanding melawan Bhayangkara Presisi Indonesia FC pada laga pekan ke-7 Liga 1 2023/2024 di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Selasa (8/8/2023) pukul 15.00 WIB.

Langkah untuk bangkit tentu tidak mudah. Tim berjuluk Bajul Ijo baru saja kehilangan sosok pelatih Aji Santoso. Kini, melawan Bhayangkara Presisi Indonesia FC, tim kebanggaan Kota Pahlawan dipimpin oleh caretaker Uston Nawawi.

Iklan

Uston mengatakan tidak ada kata lain kecuali menang. Sebanyak 22 pemain yang dibawa ke Bekasi siap bekerja keras untuk mewujudkan hal tersebut. “Jadi tidak ada kata lain kecuali fight untuk besok,” beber Uston Nawawi dikutif dari laman resmi Liga Indonesia Baru, Selasa (8/8/2023).

Legenda Persebaya itu menegaskan sama sekali tidak terbebani dengan penunjukan dirinya menggantikan Aji untuk sementara.

Menurutnya, ketika memilih gabung Persebaya, Uston sudah siap dengan segala konsekuensinya. ”Dulu jadi pemain juga banyak beban, tidak ada masalah. Tugas kami di dua game ini,” ujarnya.

Dia menambahkan tidak banyak merubah gaya bermain Persebaya. Waktu yang singkat jadi alasan tersendiri kenapa masih memakai gaya bermain yang diterapkan oleh Aji sebelumnya. “Lihat bagaimana di pertandingan besok, tidak bisa diungkapkan di sini,” tuturnya.

Pemain Persebaya Andre Oktaviansyah menegaskan sudah siap untuk mencuri tiga poin di kandang Bhayangkara Presisi Indonesia FC. Hanya kemenangan yang mampu membuat mental rekan-rekannya naik. “Kami juga saling support di ruang ganti. Yang jelas, besok kami harus menang,” ucapnya.

Sementsra itu, striker andalan Bhayangkara Presisi Indonesia FC Dendy Sulistyawan belum sekalipun memberikan gol. Tentunya ketajamannya patut dipertanyakan mengingat pada musim lalu striker asal Lamongan ini cukup tajam bersama the Guardian bahkan kiprah apiknya membuat Shin Tae-yong kepincut untuk menggunakan jasanya di timnas.

Baca Juga :  Motivasi Tinggi Kiper Timnas Indonesia Maarten Paes Kalahkan China

Kendati tidak mencetak gol dalam enam pertadingan awal, namun Dendy mengaku tidak risau. Mantan striker Persela ini mengaku dirinya tidak mementingkan cetak gol banyak. Yang penting menurutnya, Bhayangkara Presisi Indonesia bisa memenangkan setiap pertandingan.

“Saya pribadi jika beban sih tidak. Soalnya dari pertama komitmen kita bukan masalah target pribadi akan tetapi bawa tim menang. Saya tidak peduli siapa cetak gol. Yang penting tim ini menang,” ujarnya.

Meski begitu dirinya juga ingin membuktikan dirinya juga bisa diandalkan oleh timnya untuk bisa tampil tajam di depan gawang lawan. Ia akan berusaha keras untuk itu.

“Pastinya tugas striker kan mencetak gol dan saya mau akan itu. Saya yakin momen itu pasti datang. Yang penting saya kerja keras untuk tim dan mengutamakan kepentingan tim,” tambahnya.

Mengenai persiapan dirinya menghadapi Persebaya dalam lanjutan pekan ke-7 BRI Liga 1 2023/24 di Stadion Patriot Candrabhaga, Selasa (8/8), Dendy menegaskan timnya ingin melanjutkan tren kemenangan di laga sebelumnya.

“Kita dalam kondisi baik. Apalagi kita kemarin menang di kandang Persita. Itu modal bagus untuk kita menghadapi Persebaya di kandang. Kita jaga mental supaya kita bisa ambil tiga poin perdana di kandang,” tutupnya. (Mau/KPO-3)

Iklan
Space Iklan
Iklan
Ucapan