Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Kabar BanuaTanah Bumbu

Ditengah Kekeringan Petani Padi Gunung Tinggi Masih Bisa Panen

×

Ditengah Kekeringan Petani Padi Gunung Tinggi Masih Bisa Panen

Sebarkan artikel ini

Batulicin, KP – Meski tengah mengalami fenomena El Nino / kekeringan. Namun petani masih bisa panen,seperti di kelurahan Gunung tinggi.

Demikian dikatakan Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kab Tanbu Hairuddin saat melakukan monitoring panen padi di di Kelurahan Gunung Tinggi, Kecamatan Batulicin. Lebih lanjut ujar dia, adapun panen yang berhasil di lakukan dengan luas lima hektar.

Baca Koran

Meski masih bisa panen lanjutnya, dia masih khawatir dengan daerah lainnya yang kemungkinan gagal panen lantaran daerah tersebut jauh dari sumber air. Untuk itu, DKPP melalui para penyuluh di lapangan aktif memberikan penyuluhan kepada kelompok tani agar dapat memaksimalkan sarana dan prasarana yang tersedia, terutama dalam hal pengairan dan pompanisasi.

“Hari ini kita turun ke lapangan melakukan monitoring pemanfaatan sarana prasarana air dan memantau lahan-lahan padi sawah petani yang mulai panen, sekarang berada pada musim panen ke dua,” pungkasnya.

Ikut hadir kegiatan monitoring ini Kepala Dinas DKPP Tanbu, Sekretaris DKPP, KabidTanaman Pangan dan Hortikultura, Kabid Penyuluhan Sarana dan Prasarana, Pejabat Struktural maupun Pejabat Fungsional. (han)

Baca Juga :  Momentum Meningkatkan Kesadaran Pencegahan Stunting
Iklan
Iklan