Kuala Kapuas, KP – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, Thosibae Limin, mengingatkan serta meminta kepada seluruh masyarakat untuk lebih tetap meningkatkan kewaspada terhadap bahaya kebakaran pemukiman, terutama pada saat musim kemarau.
“Sudah beberapa kali kebakaran pemukiman terjadi di Kota Kuala Kapuas ini, selain kebakaran hutan dan lahan (Karhutla). Kita harus tetap waspada bahaya kebakaran, terutama pemukiman penduduk,” kata Thosibae Limin, di Kuala Kapuas, Senin (2/10).
Legislator dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini mengatakan, rata-rata penyebab kebakaran diduga kuat adanya hubungan arus pendek listrik. Masyarakat juga diajak mengantisipasi dengan memastikan jaringan listrik sesuai standar.
Selain itu, masyarakat maupun para Ketua Rukun Tetangga (RT), Rukun Warga (RW), Kepala Desa (Kades), Lurah dan camat, untuk mengaktifkan kembali Pos Kambling di setiap lingkungan masing-masing, sebagai upaya antisipasi pencegahan hal-hal yang tidak diinginkan.
“Ini dilakukan sebagai upaya kita menjaga lingkungan aman terhadap bahaya kebakaran maupun lainnya,” katanya.
Wakil rakyat yang terpilih dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kapuas I untuk Kecamatan Selat ini, juga berharap kepada masyarakat agar selalu waspada terhadap api, karena api salah satu faktor terjadinya bencana kebakaran, apa lagi di kabupaten setempat ini baru-baru kemarin terjadinya kebakaran yang menghanguskan bangunan 8 ruang kelas kosong SMPN 4 Selat dan 5 unit rumah warga di jalan Untung Surapati Kuala Kapuas.
“Jika terjadi kebakaran seperti ini saya berharap agar warga secepatnya bisa melaporkan atau menghubungi kepada dinas terkait seperti pemadam kebakaran dan BPBD setempat, agar bencana kebakaran bisa segera ditanggulangi,” harapnya.
Ditambahkannya, ia juga berharap dinas terkait seperti Badan Penanggulangan Bencana daerah (BPBD) setempat, juga perlu upaya prefentif seperti sosialisasi ke masyarakat secara langsung terhadap bahaya kebakaran pemukiman maupun kebakaran hutan dan lahan.(Iw)