oleh: USTADZ DR SYAFIQ RIZA BASALAMAH LC MA
RUMAH yang nyaman dan aman merupakan salah satu faktor pendukung kebahagiaan seorang hamba hidup di dunia.
Sungguh memiliki tempat tinggal yang sempit, dengan anggota keluarga yang banyak, kadang membuat dada sesak, apalagi ditambah istri yang tidak shalihah, yang membuat rumah luas dan mewah serasa gubuk reyot nan sempit tanpa ventilasi udara, apalagi kondisi rumah yang memang awalnya sempit.
Cobalah kita berjalan-jalan di kolong jembatan, di tempat-tempat TPA (Tempat Pembuangan Akhir) bertamasya dan rekreasi ke sana, duduk bersama mereka.
Bisa jadi itulah yang akan membuat kita sadar betapa nikmatnya rumah yang kita tempati sekarang ini.
“Empat hal sumber kebahagiaan: 1). Istri shalihah; 2). Tempat tinggal yang luas; 3). Tetangga yang baik; dan 4). Kendaraan yang nyaman.
Empat hal sumber kesengsaraan: 1). Tetangga yang buruk; 2). Istri yang durhaka; 3). Tempat tinggal yang sempit, dan 4). Kendaraan yang tidak nyaman.” (HR. Ibn Hibban 4032 Shahihah 282)
Dikutip dari buku yang berjudul “Rumahku Masih Ngontrak” Karya DR Syafiq Riza Basalamah, LC.MA