Ketua DPRD Balangan Ajak Hormati Para Pahlawan

Balangan Kalimantanpost.com – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Balangan Ahsani Fauzan mengajak seluruh warga untuk selalu menghormati pahlawan yang berjuang demi Bangsa Indonesia.

Fauzan menilai, momen Hari Pahlawan yang diperingati setiap tanggal 10 November itu, jadi refleksi masyarakat mengingat jasa para pahlawan.

“Mereka para pahlawan adalah simbol perjuangan dan pengorbanan tanpa pamrih untuk kemerdekaan Indonesia,” ujarnya saat dihubungi wartawan, Jumat (10/11/2023).

Termasuk bagi pahlawan tak dikenal atau tidak bernama, lanjutnya, harus dihormati karena sisi keteladanan sepanjang massa.

Berita Lainnya
1 dari 3,134

“Meski pahlawan tidak dikenal, tapi jasanya, pengorbanannya untuk bangsa dan negara sangat besar dalam membawa Indonesia hingga sampai saat ini,” ucapnya.

Disisilain juga, momentum peringatan Hari Pahlawan diharapkan bukan hanya sekedar seremoni saja. Tetapi untuk kita bersama-sama merenungkan dan mengenang kembali jasa para pahlawan yang telah rela mengorbankan jiwa, raga dan hartanya untuk memperjuangkan dan mempertahankan kemerdekaan.

“Momentum Hari Pahlawan ini tepat untuk membangkitkan nilai-nilai perjuangan para pahlawan menjadi motivasi membangun daerah bagi kita semua,” imbuh Ketua DPRD Balangan Ahsani Fauzan.  

Terakhir ia mengucapkan selamat Hari Pahlawan untuk pendahulu yang telah gugur, maupun generasi masa depan yang turut serta berkontribusi untuk negara. (srd/K-6)

Berlangganan via E-MAIL
Berlangganan via E-MAIL
Berita Menarik Lainnya

Situs ini menggunakan Cookie untuk meningkatkan Kecepatan Akses Anda. Silahkan Anda Setujui atau Abaikan saja.. TerimaSelengkapnya