Shafwah Group Tawarkan Rumah Ramah Hunian Muslim dan Holiday Nan Nyaman Berumrah ke Mekkah

BANJARMASIN, Kalimantanpost.com – Ini kabar gembira buat warga Kalimantan Selatan yang mencari rumah hunian ramah untuk muslim dan ingin melaksanakan ibadah umrah dan haji yang nyaman serta terjamin kepastian keberangkatannya ke Tanah Suci Mekkah.

Shafwah Group merupakan salah satu pilihan bagi warga Kalsel yang ingin mencari rumah hunian berbasis syariah tapi modern dan ingin berumrah maupun haji.

“Kami merupakan group besar dengan 19 perusahaan. Di group kami ada kegiatan yang bersinggungan langsung dengan customer dan paling utama dua hal yakni holiday dan properti,” papar Anggun Fii Jannatin Jaatsiyah, Assosciote Marketing Manager Shafwah Group saat mengunjungi Kantor SKH Kalimantan Post di Banjarmasin, Rabu (15/11/2023).

Kedatangan Anggun bersama jajaran yang disambut Pemimpin Redaksi Kalimantan Post Hj Sunarti, Redaktur Ekonomi H Gusti Hidayatullah, menambahkan kalau di properti rumah yang dibangun ini berbasis syariah.

“Rumah hunian yang kita bangun ramah diperuntukkan buat umat muslim tapi juga ada unsur modern serta lokasinya bagus dan strategis,” ucapnya.

Ditambahkan Anggun, properti yang dibangun ada 15 proyek dan di Kalsel mereka membangun perumahan di Pelaihari (Tanah Laut), Landasan Ulin dan Jalan Kasturi Banjarbaru.

“Di Jalan Kasturi kita ada membangun 41 rumah dan ada pesantrennya juga. Ini sesuai konsep kami perumahan berbasis syariah,” ucapnya.

Walaupun berbasis syariah, lanjut dia, pihaknya juga menyesuaikan dengan perkembangan zaman sekarang dengan membangun
perumahan harmoni keraton berupa Amerika Klasik dan menggabungkan budaya Banjar, dengan atap Bumbungan Tinggi.

Untuk harga rumah sendiri, kata Anggun, cukup terjangkau, dimana rumah bersubsidi Rp 150 juta dan komersial Rp 300 juta.

Berita Lainnya
1 dari 2,536

Lalu, untuk yang holiday adalah produk umrah. “Travel umrah kami cukup terjamin, karena kami sendiri yang mengurus visanya. Bahkan
banyak travel mengambil visa di tempat kami,” ucapnya.

Menurut Anggun, dengan diurus sendiri itu jemaah dipastikan berangkat dengan tepat waktu. Tak hanya itu, biaya umrah di Shafwah Group cukup terjangkau hanya Rp 33 juta dengan pesawat besar, servis memuaskan dan tidak ada transit.

“Dikelebihan kami lagi, pembelajaran manasik ada tiga kali yakni di daerah sendiri, saat menunggu penerbangan dari Jakarta ke Mekkah dan saat di Madinah. Jadi, jemaah umroh bisa lebih khusuk melaksanakan umroh,” ucapnya.

Kesempatan itu, Anggun juga mengungkapkan kedatangan ke SKH Kalimantan Post, karena merupakan salah satu media yang potensial, sehingga kami memilih kerja sama dalam publikasi,” ucapnya.

“Apalagi kami sudah sharing dan mendapat beberapa informasi pembaca di Kalimantan Post. Jadi, kami pun memutuskan kerjasama,” ucapnya.

Menurut Anggun, pihaknya tidak bisa jalan sendiri. “Kami merupakan group besar dengan 19 perusahaan, sehingga perlu kerja sama dengan Kalimantan Post,” tegasnya.

Sementara itu, Pemimpin Redaksi Hj Sunarti mengungkapkan, di Kalimantan Post selain media cetak, juga ada epaper dan online Kalimantanpost.com.

“Baik media cetak, epapaer dan online Kalimantan Post cukup banyak yang berlangganan dan membacanya,” ucapnya. (ful/KPO-3)

Berlangganan via E-MAIL
Berlangganan via E-MAIL
Berita Menarik Lainnya

Situs ini menggunakan Cookie untuk meningkatkan Kecepatan Akses Anda. Silahkan Anda Setujui atau Abaikan saja.. TerimaSelengkapnya