Kandangan, KalimantanPost.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Hulu Sungai Selatan (HSS) menggelar sosialisasi keluarga sakinah, Senin (13/11/2023) pagi di Pendopo Bupati HSS.
Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah Kabupaten HSS Zulkifli, mewakili Penjabat (Pj) Bupati HSS Hermansyah membuka kegiatan tersebut.
Kegiatan dirangkai pengukuhan Pengurus Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) Periode 2023-2028.
Pj Bupati HSS Hermansyah mengatakan, sosialisasi bertujuan agar tercipta keluarga sakinah, kiat-kiat untuk mencapai, serta mempertahankannya.
Menurutnya, hal itu peting, mengingat keluarga merupakan kunci keberhasilan dalam bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
“Pembangunan negara dimulai dari keluarga kita masing-masing, sehingga melalui keluarga yang sakinah, mawadah wa rahmah, diharapkan akan timbul individu-individu yang akan turut serta berperan aktif mewujudkan masyarakat yang sejahtera,” ujarnya, dalam sambutan tertulis yang disampaikan Plh Sekda Zulkifli.
Ditambahkannya, melalui keluarga yang sakinah akan dihasilkan anak-anak generasi penerus terbaik, yang akan memberikan bermanfaat bagi masyarakat.
Pj Bupati berpesan kepada peserta, agar sosialisasi diikuti dengan baik dan dilaksanakan sebagaimana mestinya, sehingga diperoleh hasil yang terbaik. (tor/K-6)