Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Space Iklan
Space Iklan
Iklan
Opini

Haul Sekumpul

×

Haul Sekumpul

Sebarkan artikel ini
IMG 20240117 WA0063
Dr Jarkawi
Iklan

BANJARMASIN, Kalimantanpost.com – Jutaan jemaah dari berbagai wilayah tumpah ruah memadati kawasan Sekumpul Martapura dan sekitarnya, masyarakat yang datang tidak hanya dari dalam daerah Kalimantan Selatan (Kalsel) bahkan luar pulau pun juga berhadir, Minggu (14/1/2023) malam tersebut.

Hal yang luar biasa tersebut adalah untuk mengikuti kegiatan Haul Guru Sekumpul ke -19 atau Tuan Guru KH. Zaini bin Abdul Ghani atau biasa disebut dengan Abah Guru Sekumpul lah yang menjadi magnet para manusia berbondong-bondong mendatangi lokasi kota Martapura tersebut.

Baca Koran

Menariknya sebelum pelaksanaan para jemaah sudah berdatangan ke wilayah tersebut seperti jemaah Demak, Banten, Tangerang, Tasikmalaya, Lamongan, dan Sumenep dan lain sebagainya.Dan para relawan dengan ikhlas antar jemput ke Sekumpul.

Peringatan haul merupakan sebagai bentuk kecintaan kepada guru, ulama, dan wali Allah agar jadi momentum untuk meneladani akhlaknya.

Selain itu kegiatan haul tentunya menjadi salah satu ajang silaturahmi sebab dengan proses pelaksanaan tersebut para ulama ulama terkemuka baik di Kalimantan hingga luar pulau akan berdatangan.

Peringatan haul ulama dan para kekasih Allah dan Rasulnya adalah upaya mendatangkan rahmat Allah karena diisi dengan pembacaan Al Quran, shalawat dan zikir.

Diharapkan ada cinta dan semangat untuk mencontoh khususnya dalam menuntut ilmu dan mengamalkannya sebagai pembelajaran kita semua.

Abah Guru Sekumpul merupakan ulama kharismatik, beliau sangat dihormati masyarakat kalsel bahkan luar kalsel sendiri. Maka tak heran haulan tersebut terbesar di Asia.

Mudah mudahan kita semua mendapat berkah dalam peringatan tersebut dan mendapat syafaat Rasulullah dan ridho Allah. (KPO-1)

Penulis :
Dr Jarkawi

Baca Juga :  MENGGALI KEMAMPUAN DIRI
Iklan
Iklan