Rantau Kalimantanpost.com – Sebanyak 160 siswa untuk 4 (empat) Sekolah Menengah Atas (SMA) di Tapin mendapatkan beasiswa untuk para siswa prasejahtera. Beasiswa diberikan secara langsung oleh PT Bhumi Rantau Energi kepada para siswa-siswi di sekolah tersebut Selasa (16/01/2024) kemarin.
Adapun sekolah yang menerima beasiswa prasejahtera yaitu SMAN 1 Rantau, SMAN 1 Piani, MAN 1 Tapin, dan SMKN 1 Rantau.
Manager PT Bhumi Rantau Energi, Feri Januar Feizal mengatakan, beasiswa yang diberikan merupakan program CSR PT Bhumi Rantau Energi tahun 2023 lalu dan kita salurkan pada awal tahun 2024 ini. Beasiswa yang diberikan untuk siswa prasejahtera di empat sekolah menengah atas (SMA).
“Beasiswa prasejahtera diberikan untuk siswa di tingkat Sekolah Menengah Atas di Tapin,” ujarnya.
Untuk besaran beasiswa sendiri setiap sekolah sebesar 40 juta rupiah untuk 40 siswa, sehingga satu siswa mendapatkan beasiswa sebanyak satu juta rupiah. Dan total beasiswa yang diberikan sebanyak 160 juta rupiah.
Sementara itu, Penjabat Bupati Tapin Muhammad Syarifuddin beberapa waktu lalu menyampaikan bahwa adanya beasiswa yang diberikan pihak perusahaan ini sangat membantu para siswa untuk mengenyam pendidikan khususnya anak – anak prasejahtera.
“Saya menyambut baik apa yang telah dilakukan pihak perusahaan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Tapin,” katanya.
Mudah mudahan pemberian beasiswa ini juga dikuti oleh perusahaan-perusahaan lain yang ada di Kabupaten Tapin.(abd/K-6)