Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Space Iklan
Space Iklan
Iklan
Ekonomi

Sinergi BPJAMSOSTEK Banjarmasin, Disnakertrans Kalsel, Pengusaha, Pekerja dan para Ahli Tingkatkan Coverage Perlindungan Jaminan Sosial

×

Sinergi BPJAMSOSTEK Banjarmasin, Disnakertrans Kalsel, Pengusaha, Pekerja dan para Ahli Tingkatkan Coverage Perlindungan Jaminan Sosial

Sebarkan artikel ini
IMG 20240117 135019
PARITRANA - Penghargaan kepada Toko Roti Arsila Bakery sebagai Pemenang Terbaik III Nasional Penghargaan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (PARITRANA AWARD) Tahun 2022. (KP/Repro BPJAMSOSTEK Banjarmasin)
Iklan

BANJARMASIN, Kalimantanpost.com – BPJAMSOSTEK Banjarmasin melakukan Rapat Koordinasi bersama Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) untuk peningkatan coverage Perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan bagi masyarakat pekerja di wilayah Kalsel yang diselenggarakan di Hotel Rattan Inn, Selasa (16/1/2024).

Kegiatan tersebut dilakukan sekaligus dalam rangka pemberian penghargaan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (PARITRANA AWARD) yang akan diberikan kepada provinsi, kabupaten/kota, Perusahaan Skala Besar setiap sektor, Perusahaan Skala menengah, Sektor Layanan Publik dan usaha kecil mikro di Kalsel.

Baca Koran

Hadir dalam kegiatan, Kepala BPJAMSOSTEK Banjarmasin, Murniati, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Kalimantan Selatan, Irfan Sayuti, S.Sos., M.Si, Kabid Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial, Muzallifah, S.Hut.,M.Si dan unsur pengusaha serta pekerja hadir Pengurus Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) Kalimantan Selatan, Drs. M. Iderus, Ketua Konfederasi Serikat Buruh Seluruh Indonesia (KSBSI) Kalsel, Mesdi, serta para ahli yaitu Ahli Hukum dari Fakultas Hukum Universitas Lambung Mangkurat, Dr. Saprudin, S.H., LLM dan Ahli Ekonomi dari Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Lambung Mangkurat, Dr. H. Atma Hayat, Ak. M.Si., CA.

Pada kegiatan tersebut juga dilakukan penyerahan penghargaan kepada Toko Roti Arsila Bakery sebagai Pemenang Terbaik III Nasional Penghargaan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (PARITRANA AWARD) Tahun 2022 berupa sepeda motor.

Murniati menjelaskan, dalam kesempatan ini pihaknya bersama semua pihak dan pemangku kepentingan dalam upaya peningkatan coverage perlindungan jaminan sosial berkoordinasi dan mengajak peran aktif serta awareness agar seluruh masyarakat pekerja di Kalsel dapat dilindungi oleh Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan yang diselenggarakan oleh BPJAMSOSTEK.

“Nantinya pemberian PARITRANA AWARD merupakan bentuk apresiasi kepada pemerintah daerah dan perusahaan serta pelaku usaha yang telah mendukung penuh implementasi Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan,” tambah Murniati.

Baca Juga :  Koordinator GEMPITA Kalsel Jabat Ketua Bidang pada HIPMI Kalsel

Murniati menerangkan, panitia PARITRANA AWARD di daerah yang disebut Tim 9 yang diketuai oleh Sekda Provinsi, sekretaris dari Kepala Kantor BPJAMSOSTEK Banjarmasin dan 7 anggota lain yang terdiri dari kepala Disnaskertrans, unsur pengusaha, unsur serikat pekerja/buruh, ahli jaminan sosial, ahli ekonomi, ahli hukum dan ahli kebijakan publik.

“Harapan besar kami, peningkatan coverage perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan sejalan dengan upaya meraih PARITRANA AWARD serta perusahaan dan pelaku usaha, selain melindungi seluruh pekerjanya juga dapat memberikan perlindungan kepada masyarakat pekerja di lingkungannya melalui CSR pemberian perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan. Selain itu, juga didukung dengan kebijakan dan regulasi dari pihak pemerintah dan pihak terkait kebijakan yang mendukung perlindungan Jaminan Sosial,” tutup Murniati.

Iklan
Iklan