PALANGKA RAYA, Kalimantanpost.com – Sekretaris Daerah Kalteng di Wakili oleh Plt.Kepala Biro pemerintahan Rusita Muriniasih berharap ibadah Natal bisa membawa membawa sukacita damai berkat bagi keluarga.
Hal itu ia sampaikan dalam sekapur sirih Perayaan Natal Keluarga Besar Dinas Perpustakaan dan Arsip Provinsi Kalteng, Kegiatan Bertempat di GKE Parapah Jalan Gajahmada, Palangka Raya Provinsi Kalteng, Sabtu (6/1/2024).
“Semoga natal tetap menyinari jalan kita menuju tahun baru dengan harapan yang baru, saya pribadi sangat mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kegiatan ibadah perayaan Natal keluarga besar Dinas Perpustakaan dan Arsip Provinsi Kalteng,” paparnya.
Rusita menambahkan, kegiatan ibadah perayaan Natal ini untuk menambah silahturahmi antar ASN di lingkungan Dispersip Kalteng, dan meningkatkan erat tali persaudaraan antar umat beragama, membawa kedamaian di dunia.
Dikaitkan jelang tahun politik pesta demokrasi, sebagai keluarga besar Dispursip ia menghimbau kepada masyarakat khususnya provinsi Kalteng, untuk menciptakan kedamaian dan toleransi sesama agama, suku maupun ras kita tidak ada perbedaan kita semua sama.
“Jangan sampai terpecah belah nantinya oleh oknum yang tidak di kenal ingin memecah belah kita, hendaknya dalam natal ini untuk memperkuat, memperkokoh kesatuan negara kita, menciptakan masyarakat yang damai, aman, rukun dan sejahtera, sebutnya.
Pada acara yang dihadiri Guntur Taladjan selaku pembina ketohanian Umat Kristiani Dispursip, dalam laporannya Ketua Panitia Dra.Kuntep Berkat Adi,M.Ed mengusung tema “Kemulian Bagi Allah dan Damai Sejahtera di Bumi (dk.Lks 2:14).
Sub tema Kemuliaan Bagi Allah Melalui Kebersamaan Dispursip Kalteng untuk mewujudkan kedamaian dan kesejahteraan Kalteng Makin Berkah”. Bertujuan untuk memperkuat iman dan ketaqwaan umat Kristiani.
Harapan yang sama dikemukakan Plt Kadis Perpustakaan dan Arsip Arthur Mukkun, seraya berterimakasih atas dukungan semua atas terselenggaranya ibadah dan perayaan natal tersebut.
Acara diisi dengan penampilan paduan suara dan gruop penyanyi remaja Kristiani, pengundian door prize dan penyerahan tali asih kepada beberapa pihak, terutama kepada Pendeta pemimpin ibadah dan khotbah natal oleh Pdt Dr Agustimen.(drt/KPO-3)