Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Baca Koran
Space Iklan
Space Iklan
Iklan Utama
Olahraga

Atletico Tersandung, Barcelona Tertahan dan Madrid Memimpin La Liga

×

Atletico Tersandung, Barcelona Tertahan dan Madrid Memimpin La Liga

Sebarkan artikel ini
IMG 20240212 WA0007 e1707716359553
Pemain Sevilla merayakan kemenangan atas Atletico Madrid di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan pada Minggu (11/2). (Kalimantanpost.com/Antara/AFP)

MADRID, Kalimantanpost.com – Real Madrid berlari sendirian sebagai pemuncak klasemen La Liga Spanyol setelah tiga rivalnya, Barcelona, Atletico Madrid dan Girona meraih hasil minor pada pertandingan pekan ke-24 pada Minggu (11/2) waktu setempat.

Real Madrid mengoleksi 61 poin di pucuk klasemen berkat kemenangan 4-0 atas Girona yang bertahan di posisi kedua dengan perolehan 56 poin.

Kalimantan Post

Real Madrid menekuk Girona secara meyakinkan melalui gol Vinicius, Rodrygo dan dua gol Jude Bellingham pada laga di Stadion Santiago Bernabeu.

Kekalahan Girona tidak dimaksimalkan Barcelona dan Atletico Madrid untuk memangkas selisih poin dan tim kejutan yang berada di posisi dua itu.

Barcelona justru bersusah payah demi mendapatkan satu poin setelah bermain imbang 3-3 atas Granada yang berada di posisi 19, pada pertandingan yang digelar di Camp Nou.

Pasukan Xavi Hernandes itu pun mengoleksi 51 poin untuk bertahan di posisi tiga.

Atletico Madrid pun pulang dengan tangan hampa setelah ditekuk tim dari posisi 15, Sevilla dengan skor 0-1 di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan pada Senin (12/2) dini hari WIB.

Posisi Atletico Madrid di peringkat empat dengan 48 poin pun terancam turun apabila Athletic Bilbao yang memiliki 45 poin di peringkat lima berhasil menang atas tim juru kunci Almeria pada laga yang digelar Selasa (13/2) dini hari.

Hasil pertandingan pekan ke-24

  • Barcelona 3-3 Granada
  • Sevilla 1-0 Atletico Madrid
  • Mallorca 2-1 Rayo Vallecano
  • Getafe 3-2 Celta Vigo
  • Las Palmas 2-0 Valencia
  • Real Madrid 4-0 Girona
  • Real Sociedad 0-1 Osasuna
  • Deportivo Alaves 1-1 Villarreal
  • Cadiz 0-2 Real Betis

Klasemen Sementara
1.Madrid 24 19 4 1 61

  1. Girona 24 17 5 2 56
  2. Barcelona 24 15 6 3 51
  3. Atletico 24 15 3 6 48
  4. Bilbao 23 13 6 4 45
  5. Betis 24 9 11 4 38
  6. Sociedad 24 9 10 5 37
  7. Palmas 24 10 5 9 35
  8. Valencia 24 10 5 9 35
  9. Getafe 24 8 9 7 33
  10. Osasuna 24 8 5 11 29
  11. Alaves 24 7 6 11 27
  12. Villarreal 24 6 7 11 25
  13. Vallecano 24 5 9 10 24
  14. Sevilla 24 5 8 11 23
  15. Mallorca 24 4 11 9 23
  16. Celta Vigo 24 4 8 12 20
  17. Cadiz 24 2 11 11 17
  18. Granada 24 2 7 15 13
  19. Almeria 23 0 6 17 6
Baca Juga :  Bournemouth akan Adang Laju Arsenal, Manchester City Diuji Chelsea
Iklan
Iklan