Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Space Iklan
Space Iklan
Space Iklan

Space Iklan
Hukum & Peristiwa

Gudang Penyimpanan Gas Elpji dan diduga Miras Terbakar

×

Gudang Penyimpanan Gas Elpji dan diduga Miras Terbakar

Sebarkan artikel ini
IMG 20240303 WA0006 e1709420856963
Warga dan anggota BPK berusaha memadamkan api. (Kalimantanpost.com/fik)
Space Iklan

BANJARMASIN, Kalimantanpost.com – Sebuah gudang penyimpanan gas llpji dan diduga penyimpanan Minuman Keras (miras) berada di Jalan Simpang Belitung Darat Banjarmasin Barat, ludes diamuk ‘si jagomMerah’, Sabtu (2/3/2024), sekitar pukul 17.30 Wita.

Dimana gudang tersebut diketahui milik Bambang (56), warga Jalan Bumi Mas Komplek Bumi Ayu Banjarmasin Selatan, telah menggegerkan warga sekitar yang melihat kejadian ini, dan warga pun langsung menghububgi Barisan Pemadam Kebakaran (BPK).

GBK

Tak lama menerima laporan sejumlah para relawan BPK langsung melakukan pemadaman supaya tak merambat ke rumah warga lain.

Dari pantauan, sejumlah relawan dan warga pun diduga melakukan penjarahan minunan keras (miras) yang ada di dalam gudang.

Dari keterangan Bambang, saat ditemui mengatakan saat kejadian pegawainya sudah pulangnya sekitar pukul 17.00 Wita.

“Saya pun terkejut ketika mendapat kabar dari penjaga gudang. Saya pun langsung kembali ke gudang ketika mendapat kabar itu. Saya memperkirakan asal api dari atas, dan penyebabnya pun belum bisa dikatakan dari mana asalnya. Begitu juga tentang kerugian belum bisa ditafsir,” tandasnya.

Sementara itu, penjaga gudang Thambrin (62), warga Jalan Belitung Darat Banjarmasin Barat mengatakan semua pegawai sudah pulang dan aktivitas pun tak ada.

“Saya terkejut ketika melihat asap dari luar gudang. Tak lama kemudian langsung mengeluarkan api yang cukup besar. Melihat kejadian itu, saya langsung menghubungi pemilik gudang,” ujarnya.

Ditambahkannya, hampir dua jam para relawan masih melakukan penyemprotan dan pemadaman. (fik/KPO-3)

Baca Juga :  Sedikitnya 42 Warga Palestina Tewas akibat Serangan Israel di Gaza Tengah
Iklan
Iklan