JAKARTA, Kalimantanpost.com – Keinginan kiper klub Yunani, Panathinaikos B Cyrus Ashkon Margono menjadi Warga Negara Indonesia akhirnya terwujud. Pemain keturunan ini resmi menjadi WNI usai mengambil sumpah kewarganegaraan di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Ham (Kemenkumham) DKI Jakarta pada Kamis (21/3/2024) pukul 09.00 WIB.
Cyrus datang bersama sang Ayah, Johan Margono, dan Staf Khusus Kemenpora Bidang Diaspora dan Kepemudaan, Hamdan Hamedan.
Diambil sumpahnya Cyrus di unggah diinstagram pribadi hamdan.hamedan. “Alhamdulilah, hari ini si anak Jakarta Selatan (Jaksel) @cmargono disumpah menjadi warga negara Indonesia,” tulis Hamdan.
Ditambahkan dia, sebuah perjalanan yang, panjang Alhamdulillah, berkat doa dan dukungan banyak pihak akhirnya menemukan konklusinya.
Hamdan juga menulis, kasus Cyrus terbilang unik. kiper berusia 22 tahun ini merupakan kasus pertama dalam sejarah bagi anak berkewarganegaraan ganda terbatas yang lahir di Luar Negeri dan telat memilih lalu mendapatkan kembali kewarganegaraannya.
Hal ini, kata dia, merupakan terobosan hukum Kemenkumham untuk menyelamatkan kewarganegaraan puluhan bahkan ratusan anak-anak Indonesia.
Setelah Cyrus menjadi WNI, persaingan menjadi di bawah mistar gawang Timnas Indonesia semakin ketat. Saat ini ada beberapa nama yang menjadi langganan kiper Timnas Indonesia yakni Nadeo Argawinata (Borneo FC), Muhamad Riyandi (Persis Solo), Adi Satryo (PSIS Semarang), Syahrul Trisna (Persikabo) dan Ernando Ari (Persebaya Surabaya).
Selain itu ada calon kiper naturalisasi Indonesia Maarten Paes yang membela klub FC Dallas di Liga Amerika Serikat yang tinggal diambil sumpah saja lagi.
Cyrus saat ini bermain sebagai kiper klub divisi dua Liga Yunani, Panathinaikos B. Bergabung sejak musim 2021, kiper berpostur 191cm itu telah bermain sebanyak 17 kali dan mencatat tiga cleansheet.
Cyrus Margono lahir di Mount Kisco, New York, Amerika Serikat pada tanggal 9 November 2001. Ayahnya lahir di Bali dan dibesarkan di Surabaya, Jawa Timur. Ibunya berasal dari Iran.
Cyrus bersekolah di SMA di Sleepy Hollow, New York. Setelah lulus pada tahun 2019, ia melanjutkan pendidikannya di Universitas Denver, di mana ia bermain sepak bola perguruan tinggi selama setahun. Dia kemudian pindah ke Universitas Kentucky.
Pada tahun 2015, Cyrus berlatih dengan akademi muda tim Serie A Italia Inter.Pada tahun 2021, dia menandatangani kontrak dengan Panathinaikos B di Yunani.
Pada 16 April 2022, dia memulai debutnya untuk Panathinaikos B saat kalah 3-0 dari Levadiakos. (ful/KPO-3)
Biodata
Nama :
Cyrus Ashkon Margon
Lahir : Mount Kisco, Amerika Serikat, 9 November 2001 (umur 22)
Tinggi : 190 cm
Posisi : Penjaga gawang
Klub : Panathinaikos B
Nomor : 93
Karier junior
- New York Soccer Club
- Met Oval Academy
Karier senior
2021 – Panathinaikos B bermain 17
foto
- Cyrus Margono. (Kalimantanpost.com/Instagram cmargono)