Kalimantan Post - Aspirasi Nusantara
Space Iklan
Space Iklan
Space Iklan

Space Iklan
BalanganKabar Banua

DPRD Harapkan Expo Balangan 2024 Ada Inovasi Baru

×

DPRD Harapkan Expo Balangan 2024 Ada Inovasi Baru

Sebarkan artikel ini
Space Iklan

Balangan, KP – Pelaksanan pameran Expo Balangan 2024 dalam rangka memperingati hari jadi Kabupaten Balangan ke-21 tentunya diharapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat khususnya bagi warga Banua Sanggam.

Menurut Ketua DPRD Balangan Ahsani Fauzan gelaran kegiatan Expo Balangan sangat bagus, karena pastinya akan membawa dampak positif khusus bagi pelaku UKM di Balangan.

GBK

“Kami mendukung yang dilakukan pemerintah daerah dalam rangka memperingati hari jadi Kabupaten Balangan ini,” ujar Fauzan, Senin kemarin.

Menurut politisi Golkar ini, kegiatan itu harus atau perlu ada inovasi-inovasi yang baru, dan ia berharap ada stand-stand yang ditampilkan yang menarik yang menonjolkan ke khasan daerah.

“Semoga nanti ada stand yang menarik,” tegasnya lagi.

Harapan lain yang disampaikannya, kalangan legislatif berkaitan evaluasi nantinya mesti dilbatkan. Pihaknya menghendaki adanya multi player efek terkait dengan perekonomian yang harus berkembang.

“Kita akan mendukung kegiatan semacam ini, dan kami sudah menggelontorkan anggaran maksimal. Kita berharap ada ukuran standarisasi multi player efeknya pasca gelaran ini,” pungkasnya. (srd/K-6)

Baca Juga :  Festival Habsyi Momentum Pengingat Ketauladanan Nabi Besar Muhammad SAW
Iklan
Iklan
Ucapan